MOTIVASI

๐ŸŒŸAgar Pasangan Tak Berpaling ke Lain Hati..๐ŸŒŸ

(Cahyadi Takariawan)

Lebih dari empat belas tahun kami menjadi konselor pernikahan dan keluarga di Jogja Family Center (JFC), tentu sudah sangat banyak hal kami dapatkan dari ruang konseling. Sangat banyak hikmah dan pelajaran penting dari berbagai persoalan hidup berumah tangga yang sering kami urai bersama banyak pasangan suami-istri. Kami sangat ingin sharing agar berbagai persoalan hidup berumah tangga yang sering kami hadapi bersama klien, tidak mudah menjangkiti dan mengganggu keluarga lainnya.

Akumulasi dan kristalisasi pengalaman empat belas tahun menjadi konselor itu yang membuat kami selalu berusaha menyampaikan pesan dan nasihat. Bukan karena kami sudah memiliki keluarga yang bagus dan ideal, namun lebih kepada dorongan rasa peduli untuk berbagi.

Pada kesempatan kali ini saya akan menyampaikan rangkaian โ€˜nasihatโ€™ bagi semua keluarga Indonesia. Saya format dalam bentuk pesan untuk para istri dan pesan untuk para suami.

๐Ÿ™Maafkan saya kalau Anda tidak berkenan….

๐Ÿ’žPesan untuk Para Istri

Laki-laki itu makhluk visual, mudah tergoda oleh sesuatu yang masuk melalui penglihatan matanya. Jangan menyalahkan suami jika ia tertarik dengan penampilan perempuan yang cantik menarik, karena ketertarikan seperti itu bersifat alamiah. Itu tabiat laki-laki, mudah tergoda melalui pandangan matanya. Yang harus disalahkan adalah bab ketergodaan tersebut, bukan bab ketertarikan. Rasa tertarik itu wajar dan normal, namun tergoda itu tidak wajar dan tidak benar. Karena sudah memiliki istri, maka ia harus menepis dan menjauhkan diri dari ketergodaan.

Para suami jangan pernah membenarkan diri untuk tergoda dengan alasan melihat penampilan perempuan lain yang cantik dan menarik. Karena merasa tertarik, kemudian melakukan sejumlah tindakan untuk mengikuti rasa ketertarikan tersebut hingga akhirnya berujung kepada ketergodaan. Ini yang tidak bisa dibenarkan. Apalagi ketika situasinya ia merasa digoda, bukan tergoda. Di rumah ia merasa tidak ada yang menggoda, namun di luar rumah ada banyak perempuan yang sengaja menggoda dirinya. Situasi ini pun tidak boleh digunakan untuk membenarkan tindakan ketergodaan.

Suami Anda manusia biasa. Ia bisa tergoda kapan saja dan di mana saja. Godaan itu ibarat virus yang tersebar di udara. Hanya orang yang tengah lemah imunitas dirinya yang akan terkena penyakit akibat virus. Sama-sama berinteraksi dengan udara yang bervirus, ada yang terinfeksi dan ada yang tidak terinfeksi. Semua tergantung kondisi imunitas diri masing-masing. Jika memiliki imunitas yang kuat, maka tidak akan terpengaruh oleh virus. Jika imunitasnya lemah, ย mudah terinfeksi oleh virus.

Oleh karena itu, para istri harus selalu berusaha untuk โ€˜menggodaโ€™ suaminya dengan penampilan yang cantik dan menarik. Manjakan pandangan suami Anda, agar ia tidak berpaling ke lain hati. Usahakan untuk selalu tampil cantik menarik di depan suami agar ia terpikat dan tergoda oleh istri tercinta. Di rumah ia akan merasa mendapatkan apa yang diinginkan, yaitu sosok istri yang selalu tampil cantik menarik, berpenampilan segar dan wangi, mengenakan pakaian yang menggoda dan seksi.

Para istri jangan malas untuk berdandan untuk suami. Jangan malas merias wajah dan menjaga bentuk tubuh agar tetap seksi. Lakukan sejumlah usaha agar wajah selalu cerah, tampilan selalu menyenangkan, bau selalu segar, dandanan selalu menarik hati, ditambah dengan sikap yang lunak dan manja terhadap suami, bahkan pelayanan yang istimewa untuk suami. Dengan cara seperti itu, istri telah menjadi sosok yang selalu menggoda dan memikat suami. Para istri tidak perlu khawatir suami akan berpindah ke lain hati.

Manjakan selalu suami Anda dengan indahnya penampilan dan perbuatan nyata, agar ia tidak pindah ke lain hati dan selalu setia kepada Anda. Jangan pernah berlaku galak, mata membelalak, suka membentak, karena itu akan membuat dada suami menjadi sesak. Jangan membantah ucapannya, jangan melawan kemauannya, jangan berbicara dengan nada yang tinggi melampaui nada bicara suami Anda.
Perlakukan suami bak raja, senangkan hatinya

Every Woman is Wonderfulโ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€โ€Œโ€ŒโœŒโ€Œโ€Œ

โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKarena isteri, rezekimu bertambah.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKarena isteri, maka lahirlah zuriatmu.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKarena isteri, makan, pakaianmu dijaga.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKarena isteri, tenang hati mu.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKarena isteri, lembut pandangan mata mu.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKarena isteri adalah satunya manusia yang boleh melihat cacat cela mu yang tersembunyi dari pandangan mata mu dan masih menerima mu seadanya.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒJanganlah sakiti hati mereka, ingatlah setiap pengorbanan mereka,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€Œwalaupun kecil di mata mu, baginya besar bagi dirinya.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒSetiap peluh yang menitik, yang bekerja untuk keluarganya,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€Œsetiap airmata yang menitis untuk anak-anak dan suaminya adalah salah satu tanda,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€Œdia isteri yang terbaik buat anda wahai yang bergelar suami.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€Œrenungan sepintas lalu. Mengapa WANITA sering menangis?
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒJawab Allah :
Karena WANITA itu unik.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒAku ciptakan ia sebagai makhluk istimewa.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKU kuatkan bahunya utk menjaga anak2nya,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKU lembutkan hatinya utk memberi rasa aman,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKU kuatkan rahimnya utk menyimpan benih manusia,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKU teguhkan peribadinya utk terus berjuang saat yg lain
menyerah,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒKU beri dia naluri utk tetap menyayangi, walau dikhianati oleh teman,
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€Œwalau disakiti oleh orang yg disayangi.
WANITA makhluk kuat.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ โ€Œโ€ŒTapi jika suatu saat dia menangis itu kerana KU beri air mata utk membasuh luka batin & memberi kekuatan baru.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€โ€Œโ€โ€Œ๐Ÿโ€Œโ€ŒWANITA sangatlah istimewa……
..Kirimkan kpd WANITA yg kamu sayangi……
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€Œโ€โ€Œโ€โ€Œโ€Œ๐ŸŒดโ€Œโ€ŒKirimkan juga kpd lelaki agar mereka menghargai WANITA dan agar tau bahwa WANITA…..ciptaan yg istimewa……..
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€Œโ€โ€Œโžกโ€Œโ€ŒWajah IBU palingโ†’ cantik
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€Œโ€โ€Œโžกโ€Œโ€ŒMasakan IBU palingโ†’ sedap
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€Œโ€โ€Œโžกโ€Œโ€ŒKata IBU palingโ†’ beharga.
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€Œโ€โ€Œโžกโ€Œโ€ŒDoa IBU palingโ†’makbul
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€Œโ€โ€Œโžกโ€Œโ€Œ Restu IBU paling di berkati:
โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€โ€Œ๐ŸŒบโ€Œโ€ŒIBU SANGAT SEMPURNA DI MATA KITA โ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€โ€Œโ€Œโ€โ€Œโ˜บโ€Œโ€Œโ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€โ€Œโ€โ€โ€Œ๐Ÿ˜”โ€Œโ€Œโ€โ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€Œโ€โ€Œโ€Œ

Otak sakit, otak normal & Otak Sehat dlm merespon “Masalah”

Orang konyol (otak sakit) sering membuat masalah…

Orang “Kerdil” (otak sakit)memperbesar masalah….

Orang biasa (otak normal) membicarakan masalah….

Orang besar (otak sehat) mengatasi masalah.

Orang bijak (otak sehat)bersyukur dengan
masalah….

Orang kreatif (otak sehat) melihat peluang dari
masalah….

Orang beriman (Otak Sehat) naik derajat karena masalah….

Jadi, gak ada masalah dengan “masalah”….

Masalahnya, bagaimana Otak kita menyikapi
“masalah”….

Karena hakikatnya, hidup itu rangkaian “masalah” demi “masalah”.

Jadikanlah “MASALAH” sebagai “Masa
memaknai rencana Tuhan”

Selamat berkarya dan Selamat “menikmati” masalah agar otak kita semakin sehat.

“Tertegun di Hadapan Imam An Nawawi”

by @salimafillah
PIYUNGAN ONLINE / 39 menit yang lalu

1) Apa yang mau kita sombongkan; jika Imam An Nawawi menulis Syarh Shahih Muslim yang tebal itu sedang beliau tak punya Kitab Shahih Muslim?

2) Beliau menulisnya berdasar hafalan atas Kitab Shahih Muslim yang diperoleh dari Gurunya; lengkap dengan sanad inti & sanad tambahannya.

3) Sanad inti maksudnya; perawi antara Imam Muslim sampai RasuluLlah. Sanad tambahan yakni; mata-rantai dari An Nawawi hingga Imam Muslim.

4) Jadi bayangkan; ketika menulis penjabarannya, An Nawawi menghafal 7000-an hadits sekaligus sanadnya dari beliau ke Imam Muslim sekira..

5) ..9-13 tingkat Gurunya; ditambah hafal sanad inti sekira 5-7 tingkat Rawi. Yang menakjubkan lagi; penjabaran itu disertai perbandingan..

6) ..dengan hadits dari Kitab lain (yang jelas dari hafalan sebab beliau tak mendapati naskahnya), penjelasan kata maupun maksud dengan..

7) ..atsar sahabat, Tabi’in, & ‘Ulama; munasabatnya dengan Ayat & Tafsir, istinbath hukum yang diturunkan darinya; dan banyak hal lain lagi.

8) Hari ini kita menepuk dada; dengan karya yang hanya pantas jadi ganjal meja beliau, dengan kesulitan telaah yang tak ada seujung kukunya.

9) Hari ini kita jumawa; dengan alat menulis yang megah, dengan rujukan yang daring, & tak malu sedikit-sedikit bertanya pada Syaikh Google.

10) Kita baru menyebut 1 karya dari seorang ‘Alim saja sudah bagai langit & bumi rasanya. Bagaimana dengan kesemua karyanya yang hingga..

11) ..umur kita tuntaspun takkan habis dibaca? Bagaimana kita mengerti kepayahan pada zaman mendapat 1 hadits harus berjalan berbulan-bulan?

12) Bagaimana kita mencerna; bahwa dari nyaris 1.000.000 hadits yang dikumpulkan & dihafal seumur hidup; Al Bukhari memilih 6000-an saja?

13) Atas ratusan ribu hadits yang digugurkan Al Bukhari; tidakkah kita renungi; mungkin semua ucap & tulisan kita jauh lebih layak dibuang?

14) Kita baru melihat 1 sisi saja bagaimana mereka berkarya; belum terhayati bahwa mereka juga bermandi darah & berhias luka di medan jihad.

15) Mereka kadang harus berhadapan dengan penguasa zhalim & siksaan pedihnya, si jahil yang dengki & gangguan kejinya. Betapa menyesakkan.

16) Kita mengeluh listrik mati atau data terhapus; Imam Asy Syafi’i tersenyum kala difitnah, dibelenggu, dipaksa jalan kaki Shan’a-Baghdad.

17) Kita menyedihkan laptop yang ngadat & deadline yang gawat; punggung Imam Ahmad berbilur dipukuli pagi & petang hanya karena 1 kalimat.

18) Kita berduka atas gagal terbitnya karya; Imam Al Mawardi berjuang menyembunyikan tulisan hingga menjelang ajal agar terhindar dari puja.

19) Mari kembali pada An Nawawi & tak usah bicara tentang Majmu’-nya yang dahsyat & Riyadhush Shalihin-nya yang permata; mari perhatikan..

20) ..karya tipisnya; Al Arba’in. Betapa berkah; disyarah berratus, dihafal berribu, dikaji berjuta manusia, & tetap menakjubkan susunannya.

21) Maka tiap kali kita bangga dengan “best seller”, “nomor satu”, “juara”, “dahsyat”, & “terhebat”; liriklah kitab kecil itu. Lirik saja.

22) Agar kita tahu; bahwa kita belum apa-apa, belum ke mana-mana, & bukan siapa-siapa. Lalu belajar, berkarya, bersahaja. Selamat hari buku.

“Semoga Anda Tersenyum Karena Telah bekerja keras..”

๐Ÿ“šDikisahkan pada saat itu Rasulullah shallallahu โ€˜alaihi wasallamย  baru tiba dari perang Tabuk, Banyak sahabat yang ikut beserta Nabi dalam peperangan ini. Tidak ada yang tertinggal kecuali orang2 yg berhalangan dan ada uzur.

Saat mendekati kota Madinah, di salah satu sudut jalan, Rasulullah berjumpa dengan seorang tukang batu. Ketika itu Rasulullah melihat tangan buruh tukang batu tersebut melepuh, kulitnya merah kehitam-hitaman seperti terpanggang matahari.

Rasulullah bertanya, โ€œKenapa tanganmu kasar sekali?” Sang tukang batu menjawab, “Ya Rasulullah, pekerjaan saya ini membelah batu setiap hari, dan belahan batu itu saya jual ke pasar, lalu hasilnya saya gunakan untuk memberi nafkah keluarga saya, karena itulah tangan saya kasar.”

Rasulullah saw pun menggenggam tangan itu, dan menciumnya seraya bersabda,: “Hadzihi yadun la tamassaha narun abadan”, ‘inilah tangan yang tidak akan pernah disentuh oleh api neraka selama lamanya.

“Sesungguhnya di antara dosa-dosa itu, ada yang tidak dapat terhapus dengan puasa dan shalatโ€. Maka para sahabat pun bertanya: โ€œApakah yang dapat menghapusnya, wahai Rasulullah?โ€ Beliau menjawab: โ€Bersusah payah dalam mencari nafkah” (HR. Bukhari)

๐Ÿ”˜Nabi shallallahu โ€˜alaihi wasallam bersabda,

ู…ูŽุง ูŠูุตููŠุจู ุงู„ู’ู…ูุณู’ู„ูู…ูŽ ู…ูู†ู’ ู†ูŽุตูŽุจู ูˆูŽู„ูŽุง ูˆูŽุตูŽุจู ูˆูŽู„ูŽุง ู‡ูŽู…ู‘ู ูˆูŽู„ูŽุง ุญูุฒู’ู†ู ูˆูŽู„ูŽุง ุฃูŽุฐู‹ู‰ ูˆูŽู„ูŽุง ุบูŽู…ู‘ู ุญูŽุชู‘ูŽู‰ ุงู„ุดู‘ูŽูˆู’ูƒูŽุฉู ูŠูุดูŽุงูƒูู‡ูŽุง ุฅูู„ู‘ูŽุง ูƒูŽูู‘ูŽุฑูŽ ุงู„ู„ู‘ูŽู‡ู ุจูู‡ูŽุง ู…ูู†ู’ ุฎูŽุทูŽุงูŠูŽุงู‡ู

๐Ÿšดโ€œTidaklah seorang muslim tertimpa suatu KELELAHAN, atau penyakit, atau kehawatiran, atau kesedihan, atau gangguan, bahkan duri yang melukainya melainkan Allah akan menghapus kesalahan-kesalahannya karenanya.โ€ (HR. Al-Bukhari & Muslim)

Sekarang (Mungkin) Kamu Kecewa, Tapi Nantiโ€ฆ

Oleh: Ustadz Budi Ashari

KEMBALI, kita belajar dari Muhammad Al Fatih. Anak kecil yang disiapkan dengan cara yang tidak biasa agar menjadi generasi yang tidak biasa.

Muhammad Al Fatih tidak hanya sekali ditegasi dengan pukulan. Di tangan guru pertamanya, Ahmad bin Ismail Al Kurani, Muhammad Al Fatih merasakan sabetan untuk pelajaran pertamanya. Sebagaimana yang telah diamanahkan oleh sang ayah Murad II yang mengerti pendidikan, sang guru tak segan-segan untuk melakukan ketegasan itu.

Sekali ketegasan untuk kemudian berjalan tanpa ketegasan. Tentu ini jauh lebih baik dan diharapkan oleh setiap keluarga, daripada dia harus tarik urat setiap hari dan menampilkan ketegasan setiap saat, karena jiwanya belum tunduk untuk kebaikan.

Mungkin, Muhammad Al Fatih kecil kecewa saat dipukul. Sangat mungkin hatinya terluka. Tapi pendidikan Islam tak pernah khawatir dengan itu, karena Islam mengerti betul cara membongkar sekaligus menata ulang. Semua analisa ketakutan tentang jiwa yang terluka tak terbukti pada hasil pendidikan Muhammad Al Fatih.

Tapi ada pukulan berikutnya dari guru berikutnya. Pukulan kedua ini yang lebih dikenang pahit oleh Muhammad Al Fatih. Kali ini pukulan datang dari gurunya yang mendampinginya hingga ia kelak menjadi sultan; Aq Syamsuddin.

Bukti bahwa ini menjadi โ€˜kenanganโ€™ yang terus berkecamuk di kepalanya adalah ketika Muhammad Al Fatih telah resmi menjadi sultan, dia bertanya kepada gurunya:

โ€œGuru, aku mau bertanya. Masih ingatkah suatu hari guru menyabetku, padahal aku tidak bersalah waktu itu. Sekarang aku mau bertanya, atas dasar apa guru melakukannya?โ€

Bertahun-tahun lamanya pertanyaan itu mengendap dalam diri sang murid. Tentu tak mudah baginya menyimpan semua itu. Karena yang disimpannya bukan kenangan indah. Tetapi kenangan pahit yang mengecewakan. Karena tak ada yang mau dipukul. Apalagi dia tidak merasa bersalah.

Kini sang murid telah menjadi orang besar. Dia โ€˜menuntutโ€™ gurunya untuk menjelaskan semua yang telah bertahun-tahun mengganggu kenyamanan hidupnya.

Jawaban gurunya amat mengejutkan. Jawaban yang menunjukkan memang ini guru yang tidak biasa. Pantas mampu melahirkan murid yang tidak biasa.

Jawaban yang menunjukkan metode dahsyat, yang mungkin langka dilakukan oleh metode pendidikan hari ini. Atau jangan-jangan sekadar membahasnya pun diharamkan oleh pendidikan hari ini.

Inilah jawaban Aq Syamsuddin,

โ€œAku sudah lama menunggu datangnya hari ini. Di mana kamu bertanya tentang pukulan itu. Sekarang kamu tahu nak, bahwa pukulan kedzaliman itu membuatmu tak bisa melupakannya begitu saja. Ia terus mengganggumu. Maka ini pelajaran untukmu di hari ketika kamu menjadi pemimpin seperti sekarang. Jangan pernah sekalipun mendzalimi masyarakatmu. Karena mereka tak pernah bisa tidur dan tak pernah lupa pahitnya kedzaliman.โ€

Ajaib!

Konsep pendidikan yang ajaib.

Hasilnya pun ajaib. Muhammad penakluk Konstantinopel.

Maka, sampaikan kepada semua anak-anak kita. Bahwa toh kita tidak melakukan ketegasan seperti yang dilakukan oleh Aq Syamsuddin. Semua ketegasan kita hari ini; muka masam, cubitan, jeweran, hukuman, pukulan pendidikan semuanya adalah tanaman yang buahnya adalah kebesaran mereka.

Teruslah didik mereka dengan cara pendidikan Islami. Kalau harus ada yang diluruskan maka ketegasan adalah salah satu metode mahal yang dimiliki Islam.

Semoga suatu hari nanti, saat anak-anak kita telah mencapai kebesarannya, kita akan berkata semisal Aq Syamsuddin berkata,

โ€œKini kau telah menjadi orang besar, nak. Masih ingatkah kau akan cubitan dan pukulan ayah dan bunda sore itu? Inilah hari ketika kau memetik hasilnya.โ€

Hari ini, saat masih dalam proses pendidikan, Anda pun bisa sudah bisa berkata kepada mereka,

โ€œHari ini mungkin kau kecewa, tapi suatu hari nanti kau akan mengenang ayah dan bunda dalam syukur atas ketegasan hari ini.โ€ [parenting nabawiyah]

SELAMAT BERBUAT BAIK

Suatu hari, dua orang sahabat menghampiri sebuah lapak untuk membeli buku dan majalah. Penjualnya ternyata melayani dg buruk. Mukanya jutek (cemberut).

Orang pertama jelas jengkel menerima layanan seperti itu.

Yang mengherankan, orang kedua tetap enjoy, bahkan bersikap sopan kepada penjual itu.

Lantas orang pertama itu bertanya kepada sahabatnya:
โ€œHei. Kenapa kamu bersikap sopan kepada penjual yg menyebalkan itu?โ€

Sahabatnya menjawab : โ€œLho, kenapa aku harus mengizinkan dia menentukan caraku dalam bertindak? Kitalah sang penentu atas kehidupan kita, bukan orang lain.โ€

โ€œTapi dia melayani kita dg buruk sekali,โ€ bantah orang pertama. Ia masih merasa jengkel.

โ€œYa, itu masalah dia. Dia mau berwajah jutek, ย bad mood, tidak sopan, melayani dg buruk, dan lainnya, toh itu enggak ada kaitannya dg kita. Kalau kita sampai terpengaruh, berarti kita membiarkan dia mengatur dan mempengaruhi hidup kita. Padahal kitalah yg bertanggung jawab atas diri kita sendiri…โ€

Saudaraku…
Tindakan kita kerap dipengaruhi oleh tindakan orang lain kepada kita.
Kalau mereka melakukan hal yg buruk, kita akan membalasnya dg hal yg lebih buruk lagi.
Kalau mereka tidak sopan, kita akan lebih tidak sopan lagi.

Kalau orang lain pelit terhadap kita, kita yg semula pemurah tiba2 jadi sedemikian pelit kalau harus berurusan dg orang itu.

Coba renungkan:

โ€ข Mengapa tindakan kita harus dipengaruhi oleh orang lain..?.

โ€ข Mengapa untuk berbuat baik saja, kita harus menunggu diperlakukan dg baik oleh orang lain dulu..?.

Jaga suasana hati. Jangan biarkan sikap buruk orang lain kepada kita, menentukan cara kita bertindak..!

Berusahakah untuk tetap berbuat baik, sekalipun menerima hal yg tidak baik.

โ€œPemenang kehidupanโ€ adalah orang yang
– tetap sejuk di tempat yg panas,
– tetap manis di tempat yg sangat pahit,
– tetap merasa kecil meskipun telah menjadi besar,
– tetap sabar di tengah gelombang fitnah dan ujian, serta
– tetap tenang kala menghadapi badai kehidupan yg berat…”

๐Ÿ€ MENGAPA SEORANG SUAMI MENCINTAI ISTRINYA ๐Ÿ€

๐Ÿ†

Kisah inspiratif ….

Pada satu pesta Golden Anniversary, si bapak tua menjawab pertanyaan MC, dan inilah dialog mereka……

MC : Apakah bapak merasa istri bapak ada kekurangannya?
Si bapak : Sebanyak bintang di langit ! Tidak sanggup menghitung semuanya !
MC : Apakah kebaikan istri bapak juga banyak sekali?
Si bapak : Sedikit sekali ! Bagaikan matahari di langit !
MC : Trus kenapa bapak bisa hidup bersamanya setengah abad dan tetap saling menyayangi ?
Si bapak : Karena begitu matahari terbit, semua bintang di langit jadi tidak kelihatan !

Luar biasa !…..
Have a blessed weekend

……………ย  ย ROTIย  ย ……………….

๐Ÿž๐Ÿž๐Ÿž Hidup ini bisa kita umpamakan seperti roti ๐Ÿž๐Ÿž๐Ÿž

1) Berawal dari bagian kecil aneka bahan yg disatukan dgn baik dalam sebuah wadah. Tepung, gula, mentega, telur, ragi, dll.

2) Semua bahan itu lalu diaduk utk jadi satu adonan. Namun… Walaupun adonan itu diputar, diremas, dibanting,,,semua itu tak merusaknya, bahkan membuatnya makin menyatu, lunak, lembut dan kalis โŒ›โŒ›โŒ›

3) Hanya setelah bersatu dgn baik, adonan tadi bisa berkembang. Andai tepung tak dicampur bersama telur, gula, mentega dan ragi, tentu ia akan tetap jadi tepung ๐Ÿ‘Š๐Ÿ‘Š๐Ÿ‘Š

4) Individu yg bersatu dalam sebuah kelompok, ia akan berkembang bersama timnya. Yg sombong, individualistis, tak mau berbaur, akan tetap seperti ia bermula, bukan apa2, tak berguna bagi siapa2
๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ

5) Setelah adonan mengembang, ia akan dipotong, dicabik, digiling. Tapi justru proses inilah yg membentuk individu2 roti jadi bulat, persegi, lonjong atau jenis roti lainnya yg sempurna
๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช๐Ÿช

6) Ujian tak berhenti sampai disitu, adonan roti pun selanjutnya digoreng, dikukus atau dipanggang. Ditempa dgn panas malah membuat roti makin berkembang dan matang
๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•๐Ÿ•

7) Hanya adonan roti yg selamat dari ujian bantingan, pemotongan dan tempaan panas yg layak dihias dgn topping menawan
๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ๐Ÿฉ

8) Ada adonan yg tak bisa menyatu dgn baik, gagal berkembang. Ada juga yg dipotong terlalu besar, tidak matang, bahkan gosong saat digoreng atau dalam panggangan. Roti yg gagal dan pasti akan dibuang
๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”๐Ÿ”

9) Seperti itulah hidup. Ada yg gagal ditahap awal, masih bisa mengulang prosesnya. Tapi yg gagal pada ujian akhir, bantat saat dikukus, gosong di penggorengan atau dalam panggangan, akan disingkirkan
โŽโŽโŽโŽโŽโŽโŽโŽโŽโŽ

10) Hanya adonan yg berhasil melewati ujian akhir terberat, yg sudah mengalami proses terpanas, dikukus, digoreng atau dipanggang, yg bisa dihias dgn cantik dan dihargai dgn nilai yg berkali lipat dari harga bahan bakunya
๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฐ

11) Jadi kalau kita merasa sedang di-putar2 sampai pusing, dipukuli ber-tubi2, di-banting2 oleh masalah. Bersabarlah, tandanya kita sedang diproses menjadi lebih lembut, lunak dan bernilai mahal spt adonan roti yg sudah matang
๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ๐Ÿฎ

12) Kalau merasa tak dipedulikan, terasing bahkan dikucilkan spt ditutup dgn kain basah yg bikin pengap. Itu tandanya kita sedang dalam proses utk berkembang, seperti adonan roti sebelum dikukus, digoreng atau dipanggang
๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜

13) Kalau merasa di-remas2, digilas, dicabik bahkan dipotong, itu tandanya kita sedang dibentuk menjadi individu yg unik dgn keistimewaan masing2. Spt adonan roti yg diolah menjadi beraneka macam bentuk
๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ๐ŸŽƒ

14) Kalau merasa terlalu “panas”… Bersabarlah, krn setelah itu kita akan lebih berkembang lagi, menjadi pribadi unggul yg dihiasi dgn topping akhlaq nan cantik. Yg membuat kita akan punya nilai lebih tinggi lagi.
๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚๐ŸŽ‚

15) Itulah tadi “sarapan roti” pagi ini. Selamat menikmati…

๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ๐ŸŽŠ

Silakan dibagi kalau terasa enak

๐Ÿ’ข Pantun Zaman Batu ๐Ÿ’ข

Oleh: Taufiq Ismail.

Inilah pantun-pantun zaman batu,
Pantun untuk mereka yang berkepala batu.
Lihatlah siluman dan preman bersatu,
Mencuri anggaran dengan bersekutu.

Semua mabuk batu akik batu bacan
Yang bawa senapan matanya mendelik cari sasaran.
Hati-hatilah wahai kalian para cendekiawan.
Hanya karena berpikir waras bisa dikriminalkan.

Tawuran, biasanya hujannya hujan batu
Tawaran, biasanya uangnya uang dolar
Jika akhirnya polisi dan koruptor bersatu
Harus dilawan biarpun pangkatnya Jenderal.

Hujan emas di negeri orang
Panen rejeki hatinya girang.
Presiden bilang kriminalisasi dilarang,
Tapi bawahannya tetap membangkang.

Hujan akik di negeri sendiri,
Hidup tercekik sudah menjadi ciri.
Presiden mimpi jadi bangsa mandiri,
Eh, import komoditi tetap jadi mainan menteri.

Hakim jujur bisa kehilangan palu,
Hakim lucu dengkulnya berotak batu.
Jika koruptor ketawa-ketiwi tak lagi punya malu,
Alumni perguruan tinggi harus mengganyang dan bersatu.

“1ย  jam untuk belajar hidup benar “

๐Ÿ‘ง Suatu hari seorang anak kecil datang kepada ayahnya dan bertanya :
โ€Apakah kita bisa hidup tidak berdosa selama hidup kita?โ€œ
๐Ÿ‘จ Ayahnya memandang kepada anak kecil itu dan berkata :
โ€ Tidak, nakโ€ฆ โ€œ

๐Ÿ‘ง Putri kecil ini kemudian memandang ayahnya dan berkata lagiโ€ฆ
โ€ Apakah kita bisa hidup tanpa berdosa dalam setahunโ€ฆ?โ€
๐Ÿ‘จ Ayahnya kembali menggelengkan kepalanya, sambil tersenyum kepada putrinya.

๐Ÿ‘ง โ€ Oh ayah, bagaimana kalau 1(satu) bulan, apakah kita bisa hidup tanpa melakukan kesalahanโ€ฆ?โ€
๐Ÿ‘จ Ayahnya tertawaโ€ฆ
โ€Mungkin tidak bisa juga,nakโ€

๐Ÿ‘ง โ€ OK ayah, ini yang terakhir kaliโ€ฆ
Apakah kita bisa hidup tidak berdosa dalam 1 jam sajaโ€ฆ?โ€
Akhirnya ayahnya mengangguk.
โ€œKemungkinan besar,bisa nakโ€

๐Ÿ‘ง Anak ini tersenyum legaโ€ฆ
โ€ Jika demikian, aku akan hidup benar dari jam ke jam, ayahโ€ฆ
Lebih mudah menjalaninya, dan aku akan menjaganya dari jam ke jam, sehingga aku dapat hidup dengan benarโ€ฆ โ€œ

โš  Pernyataan ini mengandung kebenaran
โš  Marilah kita hidup dari waktu ke waktu, dengan memperhatikan cara kita menjalani hidup iniโ€ฆ
Dari latihan yang paling kecil dan sederhana sekalipunโ€ฆ
Akan menjadikan kita terbiasaโ€ฆ
Dan apa yang sudah biasa kita lakukan akan menjadi sifatโ€ฆ
Dan sifat akan berubah jadi karakterโ€ฆ

โค HIDUPLAH 1 JAM TANPA :
Tanpa kemarahan,
Tanpa hati yang jahat,
Tanpa pikiran negatif,
Tanpa menjelekkan orang,
Tanpa keserakahan,
Tanpa pemborosan,
Tanpa kesombongan,
Tanpa kebohongan,
Tanpa kepalsuanโ€ฆ

โš  Lalu ulangi lagi untuk 1(satu) jam berikutnya….

โคHIDUPLAH 1 (satu) JAM DENGAN :
Dengan kasih sayang kepada sesamaโ€ฆ
Dengan damai,
Dengan kesabaran,
Dengan kelemah lembutan,
Dengan kemurahan hati,
Dengan kerendahan hati..
Dengan ketulusan..

โš  Segera mulailah dari Jam ini jugs..

1 (satu) jam yang sederhana, tapi sangat mungkin akan berarti bagi perjalanan 10 tahun kedepan, bahkan mungkin sampai akhir hayat…
๐Ÿ‘ณAamin, baraqallahu..
Al-Awam Al-Faqiru

 

Pelangi Nampak Indah Bukan dengan Satu Warna

Oleh: Rochma Yulika

Selalu ada warna dalam kehidupan.
Selalu ada rasa kala hidup dalam kebersamaan.
Ada perjalanan yang bagi kita sangat mengesankan.
Tapi tak jarang membuat mata kita terbelalakkan.

Merenung…
Perjumpaan kita dengan orang-orang beriman pun butuh kesabaran.
Jika kita berjumpa dengan orang yang beriman, saat itulah kita mengaca diri untuk lebih berakhlak mulia.
Jika kita bersua dengan orang yang berilmu, saat itulah waktu untuk menimba ilmu darinya.
Jika kita bertemu dengan orang yang memiliki kesamaan keilmuan, saat itulah waktu yang tepat untuk belajar bersama.
Jika kita bertemu dengan orang yang kurang dalam ilmunya, saat itulah waktu untuk mengajarinya.
Jika kita bertemu dengan orang yang banyak mengajak bicara tentang akhirat, saat itulah waktu untuk menyimak dan merenunginya.

Namun…
Bila kita berjumpa dengan ketamakan, kesenangan dunia, dan segala yang menyesatkan maka kita lebih bersabar dalam menyikapinya.
Dan jika kita bertemu dengan orang yang banyak berbincang tentang dunia dan kesenangan yang tak manfaat, itulah waktu untuk diam dan pergi berlalu saja.

Bersabar dan bersyukur itulah iman.
Lantaran hidup tak hanya seperti yang kita bayangkan.
Kadang bertemu dengan hal yang menyesakkan.
Saat itulah kita mengerti arti sebuah perjuangan.
Dan lebih belajar memahami tentang sebuah pengorbanan.

๐Ÿ’ฆPelangi tak kan indah bila hanya satu warna.
Tetaplah di jalan kebaikan hingga diri berjumpa dengan kepastian.
Semoga kita kan raih kemuliaan di kehidupan tak bertepian.

๐Ÿšช TITIK BUTA ๐Ÿšช
(BLIND SPOT)

๐Ÿ‘ŠSemua petinju profesional memiliki pelatih.
Bahkan petinju sehebat Mohammad Ali sekalipun juga memiliki pelatih.

Padahal jika mereka berdua disuruh bertanding jelas Mohammad Ali-lah
yg akan memenangkan pertandingan tsb.

๐Ÿ‘†Mungkin kita ber-tanya2, mengapa Mohammad Ali tetap butuh pelatih?

Kita harus tahu bahwa Mohammad Ali butuh pelatih bukan karena pelatihnya lebih hebat & mampu mengalahkan dirinya, namun karena ia butuh seseorang untuk melihat hal-hal yg…
“TIDAK DAPAT DฬฒIA LIHAT SENDIRI”

๐Ÿ˜ตHal yg tak dapat kita lihat dengan mata sendiri itulah yg disebut dengan “BLIND SPOT” atau “TITIK BUTA”.

Kita hanya bisa melihat “BLIND SPOT” tersebut dengan bantuan orang lain.

๐Ÿ‘ฅDalam hidup kita butuh seseorang untuk mengawal kehidupan kita,sekaligus untuk mengingatkan kita seandainya prioritas hidup kita mulai bergeser bahkan menyimpang.

๐Ÿ‘ฅKita butuh orang lain
~ yg menasihati,
~ yg mengingatkan,
~ bahkan yg menegur jika kita mulai melakukan sesuatu yg keliru, yg bahkan kita tak pernah menyadari.

๐ŸŒบKERENDAHAN HATI kita
~ untuk menerima kritikan,
~ untuk menerima nasihat,
~ dan untuk menerima teguran
itulah yg justru menyelamatkan kita.

Kita bukan manusia sempurna.
Biarkan orang lain menjadi “mata” kita di area ‘Blind Spot’ kita sehingga KITA BISA MELIHAT apa yg TAK BISA KITA LIHAT dengan pandangan diri kita sendiri.

๐Ÿ’šKetahuilah bahwa Qolbu/hati yg selamat itu sifat pemiliknya rendah hati dan bersuka cita menerima nasehat.

ุงู„ู„ู‘ู‡ู ุนูŽุฒู‘ูŽ ูˆูŽุฌูŽู„ู‘ูŽ
berfirman,

ูˆูŽุงู„ู’ุนูŽุตู’ุฑู ๏ดฟูก๏ดพ
ุฅูู†ู‘ูŽ ุงู„ู’ุฅูู†ุณูŽุงู†ูŽ ู„ูŽูููŠ ุฎูุณู’ุฑู ๏ดฟูข๏ดพ
ุฅูู„ู‘ูŽุง ุงู„ู‘ูŽุฐููŠู†ูŽ ุขู…ูŽู†ููˆุง ูˆูŽุนูŽู…ูู„ููˆุง ุงู„ุตู‘ูŽุงู„ูุญูŽุงุชู ูˆูŽุชูŽูˆูŽุงุตูŽูˆู’ุง ุจูุงู„ู’ุญูŽู‚ู‘ู ูˆูŽุชูŽูˆูŽุงุตูŽูˆู’ุง ุจูุงู„ุตู‘ูŽุจู’ุฑู ๏ดฟูฃ๏ดพ

โ€œDemi masa. Sesungguhnya manusia itu benar2 dalam kerugian, kecuali orang2 yg beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati agar mentaati kebenaran dan nasehat menasehati agar menetapi kesabaran.โ€
(QS. Al โ€˜Ashr 103:1-3)

๐Ÿ’ŽUmar bin Khattab
ุฑุถูŠ ุงู„ู„ู‡ ุชุนุงู„ู‰ ุนู†ู‡
berkata:

“Manusia yg berakal ialah manusia yg suka menerima & meminta nasihat.”

๐Ÿ’ŽSemoga kita manusia yg beriman, beramal sholeh, mau menerima nasehat dan suka menasehati dalam kebenaran dan kesabaran sehingga kita tidak berada dalam kerugian.

Amiin Yaa Robbal Alamiin.

KISAH SEBUAH SENYUM

Kisah di bawah ini adalah kisah yang saya dapat dari milis alumni Jerman, atau warga Indonesia yg bermukim atau pernah bermukim di sana .
Demikian layak untuk dibaca beberapa menit, dan direnungkan seumur hidup.

Saya adalah ibu dari tiga orang anak dan baru saja menyelesaikan kuliah saya. Kelas terakhir yang harus saya ambil adalah Sosiologi.
Sang Dosen sangat inspiratif, dengan kualitas yang saya harapkan setiap orang memilikinya.
Tugas terakhir yang diberikan ke para siswanya diberi nama “Smiling.”
Seluruh siswa diminta untuk pergi ke luar dan memberikan senyumnya kepada tiga orang asing yang ditemuinya dan mendokumentasikan reaksi mereka. Setelah itu setiap siswa diminta untuk mempresentasikan didepan kelas. Saya adalah seorang yang periang, mudah bersahabat dan selalu tersenyum pada setiap orang. Jadi, saya pikir,tugas ini sangatlah mudah.

Setelah menerima tugas tsb, saya bergegas menemui suami saya dan anak bungsu saya yang menunggu di taman di halaman kampus, untuk pergi kerestoran cepat saji yang berada di sekitar kampus. Pagi itu udaranya sangat dingin dan kering. Sewaktu suami saya akan masuk dalam antrian, saya menyela dan meminta agar dia saja yang menemani si Bungsu sambil mencari tempat duduk yang masih kosong.
Ketika saya sedang dalam antrian, menunggu untuk dilayani, mendadak setiap orang di sekitar kami bergerak menyingkir, dan bahkan orang yang semula antri dibelakang saya ikut menyingkir keluar dari antrian.

Suatu perasaan panik menguasai diri saya, ketika berbalik dan melihat mengapa mereka semua pada menyingkir ? Saat berbalik itulah saya membaui suatu “bau badan kotor” yang cukup menyengat, ternyata tepat di belakang berdiri dua orang lelaki tunawisma yang sangat dekil!
Saya bingung, dan tidak mampu bergerak sama sekali.
Ketika saya menunduk, tanpa sengaja mata saya menatap laki-laki yang lebih pendek, yang berdiri lebih dekat dengan saya, dan ia sedang “tersenyum” kearah saya. Lelaki ini bermata biru, sorot matanya tajam, tapi juga memancarkan kasih sayang. Ia menatap kearah saya, seolah ia meminta agar saya dapat menerima ‘kehadirannya’ ditempat itu.

Ia menyapa “Good day!” sambil tetap tersenyum dan sembari menghitung beberapa koin yang disiapkan untuk membayar makanan yang akan dipesan.
Secara spontan saya membalas senyumnya, dan seketika teringat oleh saya ‘tugas’ yang diberikan oleh dosen saya. Lelaki kedua sedang memainkan tangannya dengan gerakan aneh berdiri di belakang temannya.
Saya segera menyadari bahwa lelaki kedua itu menderita defisiensi mental, dan lelaki dengan mata biru itu adalah “penolong”nya. Saya merasa sangat prihatin setelah mengetahui bahwa ternyata dalam antrian itu kini hanya tinggal saya bersama mereka,dan kami bertiga tiba2 saja sudah sampai didepan counter.

Ketika wanita muda di counter menanyakan kepada saya apa yang ingin saya pesan, saya persilahkan kedua lelaki ini untuk memesan duluan.
Lelaki bermata biru segera memesan “Kopi saja, satu cangkir Nona.”
Ternyata dari koin yang terkumpul hanya itulah yang mampu dibeli oleh mereka (sudah menjadi aturan direstoran disini, jika ingin duduk di dalam restoran dan menghangatkan tubuh, maka orang harus membeli sesuatu). Dan tampaknya kedua orang ini hanya ingin menghangatkan badan.

Tiba2 saja saya diserang oleh rasa iba yang membuat saya sempat terpaku beberapa saat, sambil mata saya mengikuti langkah mereka mencari tempat duduk yang jauh terpisah dari tamu2 lainnya, yang hampir semuanya sedang mengamati mereka.. Pada saat yang bersamaan, saya baru menyadari bahwa saat itu semua mata di restoran itu juga sedang tertuju ke diri saya, dan pasti juga melihat semua ‘tindakan’ saya.

Saya baru tersadar setelah petugas di counter itu menyapa saya untuk ketiga kalinya menanyakan apa yang ingin saya pesan. Saya tersenyum dan minta diberikan dua paket makan pagi (diluar pesanan saya) dalam nampan terpisah.

Setelah membayar semua pesanan, saya minta bantuan petugas lain yang ada di counter itu untuk mengantarkan nampan [truncated by WhatsApp]

Vitamin A untuk Anak Kita

Tantangan zaman yang luar biasa berat bagi anak-anak kita saat ini membutuhkan Vitamin A (Ayah) yang memiliki peranan sangat penting dalam proses tumbuh kembang anak

Ayahโ€ฆ
Engkaulah nahkoda, penentu Garis Besar Haluan Keluarga, engkau yang menentukan kemana keluarga kita akan kau bawa๐Ÿšฃโš“

Engkau bukan hanya pencari rizki yang penuh berkat, yang menyediakan makanan lezat dan pakaian yang hangat, serta rumah dan isinya yang tak mudah berkarat, bagi kami kau adalah pembimbing anak & istri yang hebat๐Ÿน๐Ÿ‘š๐Ÿ‘ช

Ayah..
Engkau adalah pembuat kebijakan dan peraturan, engkau pula yang menentukan standar keberhasilan.

Ayah..
Engkau senantiasa melakukan pemantauan dan perawatan terhadap kami dan harta benda yang kau titipkan. ๐Ÿš˜

Ayah..
Luangkan waktumu lebih banyak lagi ya. Obrolan sederhana yang kau bangun dengan anak kita, membuat ia menjadi anak yang :
Tumbuh menjadi orang dewasa yang suka menghibur
Punya harga diri yang tinggi
Prestasi akademis diatas rata-rata, dan
Lebih pandai bergaul

Ayah lain yang kurang ngobrol dan bercengkrama dengan anak, ternyata menyebabkan anak perempuannya :
Cenderung mudah jatuh cinta dan mencari penerimaan dari laki-laki lain
7-8 kali lebih mungkin memiliki anak diluar pernikahan.
Cenderung suka lelaki yang jauh lebih tua, dan
Cenderung lebih mudah bercerai

Ternyata hal ini berlaku pada anak perempuan dari latar belakang sosial ekonomi apapun.๐Ÿ˜ต๐Ÿ˜ฃ๐Ÿ˜–

Sedangkan anak laki-laki yang jarang diajak ngobrol oleh ayahnya,
๐Ÿ‘ฆLebih beresiko terlibat pornografi, narkoba, dan tindak kriminal
๐Ÿ‘ฆCenderung lebih cepat puber di usia yang lebih muda
๐Ÿ‘ฆCenderung join a gang, dan
๐Ÿ‘ฆCenderung menemui kesulitan mendapatkan atau mempertahankan pekerjaan di masa dewasa

Ciri anak yang kekurangan vitamin A adalah lebih rentan terhadap peer pressure๐Ÿ˜ข

Ayahโ€ฆ
Ingat yuk peran kita sebagai orangtua; anak itu AMANAH; kita mendapatkan tugas dari Allah untuk mengasuh dan membesarkan anak dengan baik dan benar. Sebab itu butuh perjuangan (pikir, rasa, jiwa, tenaga, waktu dan biaya).๐Ÿ’ช๐Ÿ”ฅ๐Ÿ™

Ayahโ€ฆ
Yuk pimpin keluarga dengan membuat Visi Pengasuhan bersama Ibu. Visi membuat Ayah dan Ibu lebih mudah mengayuh bahtera keluarga bersama-sama.๐Ÿšฉ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ๐Ÿ‘Œ

Keluarga Nabi Ibrahim (QS. Ibrahim: 35-37) mempunyai misi :
โœ…Penyelamatan aqidah,
โœ…Pembiasaan ibadah,
โœ…Pembentukan akhakul karimah dan
โœ…Pengajaran lifeskill (entrepreneur).

Sedangkan Visi Keluarga Imran (QS. Ali Imran: 35), yakni menciptakan hamba Allah yang taat

Ayahโ€ฆ
Mari kita terus perbaiki pola pengasuhan selama ini. Anak kits perlu mendapat validasi dari kita agar ia tidak perlu mencari dari orang lain. Ia membutuhkan 3P:
โคPenerimaan,
โคPenghargaan, dan
โคPujian.

Ayah..
Mari kita bedakan pola pengasuhan anak laki-laki dan perempuan kita, sebab:
๐Ÿ‘ซOtak mereka berbeda
๐Ÿ‘ซTugas dan tanggung jawab mereka kelak dewasa juga berbeda
๐Ÿ‘ซSehingga, tujuan pengasuhannya pun berbeda. Anak laki-laki kita kelak mengemban tanggungjawab yang lebih besar daripada anak perempuan kita. Selain menjadi hamba yang bertakwa dan berperan di masyarakat, anak laki-laki kita kelak akan menadi pendidik dan pengayom keluarga

Ayahโ€ฆ
Penting sekali vitamin A bagi anak; bukan hanya meluangkan โ€˜waktu lebihโ€™, tapi kuantitas dan kualitas berjalan seimbang. Tidak hanya terlibat secara fisik, tapi melakukan authoritative parenting (kasih sayang tinggi โ€“ tuntutan tinggi, yakni orangtua memberikan dorongan, dukungan, perhatian dan menawarkan perhatian tanpa kekerasan).๐Ÿ‘ช๐Ÿ’‘โคโฐ

Ayahโ€ฆ
Biasakan tanya perasaan anak kita setiap hari ya, itu berarti kau sedang membangun kekuatan emosi dan kedekatan batin dengan mereka. Ingat PERASAAN ya Yahโ€ฆ ๐Ÿ’—๐Ÿ’“๐Ÿ’›๐Ÿ’™๐Ÿ’œ๐Ÿ’š

Biarkan dirimu menjadi tempat curhat anak-anakmu, tempat mereka meluapkan perasaannya. Kalian bisa ngobrol tentang apaaaa saja, tentang hal-hal yang pribadi, tentang hal yang menyenangkan, tentang kes [truncated by WhatsApp]

Tips kluarga hemat scr ilmiah ๐Ÿ‘‡

“20 SEN SAJA”

Seorang imam masjid di London, Inggris terbiasa naik bus untuk bepergian. Kadang-kadang ia membayar ongkosnya langsung pada sopir bus (bukan kondektur). Suatu kali ia membayar ongkos bus, lalu segera duduk setelah menerima kembalian dari sopir.
Setelah dia hitung, ternyata uang kembalian dari sopir ada kelebihan 20 sen. Ada niatan sang Imam untuk mengembalikan sisa kembaliannya itu karena memang bukan haknya.
Namun terlintas pula dalam benaknya untuk tidak mengembalikanny๏ฟผa, toh hanya uang receh yg tak begitu bernilai. Umumnya orang juga tak ambil pusing dalam hal begini.
Lagi pula, berapa sen pula yang didapat sang sopir karena sisa pembayaran penumpang lainnya yang tidak dikembalikan oleh kebanyakan sopir karena hanya receh.
Artinya sopir tidak rugi kalau ia tidak mengembalikan receh 20 sen itu.
Dan Bus pun lalu berhenti di halte pemberhentian sang imam.
Tiba-tiba sang imam berhenti sejenak sebelum keluar dari bus, sembari menyerahkan uang 20 sen kepada sopir dan berkata, “Ini uang Anda Pak Supir, kembalian Anda ada kelebihan 20 sen yang bukan hak saya”
Sang sopir mengambilnya dengan tersenyum dan berkata, “Bukankah Anda Imam baru di kota ini?
Saya sudah lama berpikir untuk mendatangi Masjid Anda demi mengenal lebih jauh tentang Islam, maka sengaja saya menguji Anda dengan kelebihan uang kembalian tersebut.
Saya ingin tau sikap Anda disaat seperti itu”
Saat sang imam turun dari bus, kedua lututnya terasa lemas dan hampir jatuh ke tanah, hingga ia berpegangan pada tiang yang dekat dengannya dan bersandar.
Pandangannya menatap ke langit dan berkata lirih, “Ya Allah, hampir saja saya menjual Islam hanya dengan 20 sen saja”

7 RESEP MENUJU KEBAHAGIAAN

1. QOLBUN SYAKIRUN ( Hati yang selalu bersyukur ). Artinya selalu menerima apa adanya (qonaโ€™ah), sehingga tidak ada ambisi yang berlebihan, tidak ada stres, inilah nikmat bagi hati yang selalu bersyukur (QS 13:28, 2:152, 16:18, 34:14, 55:13, 14:7)

2. AL-AZWAJU SHALIHAH ( Pasangan hidup yang sholeh ). Pasangan hidup yang sholeh akan menciptakan suasana rumah dan keluarga yang sholeh pula (QS 51:49, 17:32, 24:32, 24:26)

3. AL-AULADUL ABRAR ( Anak yang sholeh/sholehah ). Doa anak yang sholeh kepada orang tuanya dijamin dikabulkan Allah Subhanahu Wa taโ€™ala, berbahagialah orang tua yang memiliki anak sholeh/sholehah (QS 17:23, 31:14, 46:15, 29:8, 25:74)

4. AL-BAIATU SHOLIHAH ( Lingkungan yang kondusif untuk iman kita ). Rasulullah bergaul dengan orang-orang sholeh yang selalu mengajak kepada kebaikan dan mengingatkan bila kita salah (QS 4:69, 51:55, 26:214, 5:2)

5. AL-MALUL HALAL ( Harta yang halal ). Bukan banyaknya hartatapi halalnya harta yang dimiliki. Harta yang halal akan menjauhkan setan dari hati. Hati menjadi bersih , suci dan kokoh sehingga memberi ketenangan dalam hidup. Berbahagialah orang yang selalu dengan teliti menjaga kehalalan hartanya (QS 2:267, 43:36-37, 2:269, 2:155)

6. TAFAKUH FID-DIEN ( Semangat untuk memahami agama ). Dengan belajar ilmu agama, akan semakin cinta kepada agama dan semakin tinggi cintanya kepada Allah Subhanahu Wa Taโ€™ala dan Rasulnya. Cinta inilah yang akan memberi cahaya bagi hatinya (QS 45:20, 3:138, 5:16, 4:174, 2:269)

7. UMUR YANG BAROKAH Artinya umur yang semakin tua semakin sholeh, setiap detiknya diisi dengan amal ibadah. Semakin tua semakin rindu untuk bertemu dengan Sang Pencipta. Inilah semangat hidup orang-orang yang barokah umurnya (QS 2:96, 35:37, 36:68, 225)

ANAK ANDA SUSAH SHALAT?

๐ŸŒพ๐Ÿ Bagaimana Membuat Anak2 ๐Ÿ‘ซ๐Ÿ‘ซ Anda Sholat denganย  Kesadaran Mereka Sendiriโ˜ Tanpa Berdebat ๐Ÿ˜ก dan Tanpa Perlu Diungsikan๐Ÿ˜ฒ? ๐Ÿ๐ŸŒพ

ุฃูˆู„ุงุฏูƒ ู„ุง ูŠุตู„ูˆู† ุฃูˆ ุฃุชุนุจูˆูƒ ู…ู† ุฃุฌู„ ุฃู† ูŠุตู„ูˆุง ุŸ
ุชุนุงู„ูˆุง ู„ุชุฑูˆุง ูƒูŠู ุชุบูŠุฑูˆู†ู‡ู… ุจุฅุฐู† ุงู„ู„ู‡ ุชุนุงู„ู‰
J
Anak2 anda tidak mau sholat? atau mereka sampai membuat anda capek saat mengingatkan untuk sholat?
Mari qt lihat bagaimana qt bisa merubah ini semua ~ biidznillah

ุนู† ุฅุญุฏู‰ ุงู„ุฃุฎูˆุงุช :
ุชู‚ูˆู„ ุงู‚ูˆู„ ู„ูƒู… ู‚ุตุฉ ูˆู‚ุนุช ู…ุนูŠ ุงู†ุง

Seorang sahabat berkisah: “Aku akan menceritakan satu kisah yg terjadi padaku”

ูƒุงู†ุช ุจู†ุชูŠ๐Ÿ‘ง ุจุงู„ุฎุงู…ุณ ุงุจุชุฏุงุฆูŠ

Saat itu,ย  anak perempuanku duduk di kelas 5 SD

ูˆ ุงู„ุตู„ุงุฉ ุซู‚ูŠู„ุฉ ุนู„ูŠู‡ุง.. ู„ุฏุฑุฌุฉ ุงู†ูŠ ู‚ู„ุช ู„ู‡ุง ูŠูˆู…ุง ู‚ูˆู…ูŠ ุตู„ูŠ ูˆุฑุงู‚ุจุชู‡ุง
ููˆุฌุฏุชู‡ุง ุฃุฎุฐุช ุงู„ุณุฌุงุฏุฉ ูˆุฑู…ุชู‡ุง ุนู„ู‰ ุงู„ุฃุฑุถ ูˆุฌุงุกุชู†ูŠ
ุณุฃู„ุชู‡ุง ู‡ู„ ุตู„ูŠุช ู‚ุงู„ุช ู†ุนู….. ุตุฏู‚ูˆู†ูŠ ุจุฏูˆู† ุดุนูˆุฑ ุตูุนุช ูˆุฌฺพุง
ุฃุนุฑู ุฃู†ูŠ ุฃุฎุทุฃุช.. ูˆู„ูƒู† ุงู„ู…ูˆู‚ู ุถุงูŠู‚ู†ูŠ ูˆุจูƒูŠุช ูˆุฎุงุตู…ุชู‡ุง ูˆู„ู…ุชู‡ุง ูˆุฎูˆูุชู‡ุง ู…ู† ุงู„ู„ู‡
ูˆู„ู… ูŠู†ูุน ู…ุนู‡ุง ูƒู„ ู‡ุฐุง ุงู„ูƒู„ุงู… ..

Sholat baginya adalah hal yg sangat berat…sampai2 suatu hari aku berkata kepadanya: “Bangun!! Sholat!!”, dan aku mengawasinya..
Aku melihatnya mengambil sajadah,ย  kemudian melemparkannya ke lantai…Kemudian ia mendatangiku…
Aku bertanya kepadanya: “Apakah kamu sudah sholat?”
Ia menjawab: ” Sudah”
Kemudian aku MENAMPARNYA ๐Ÿ˜ก
Aku tahu aku salah ๐Ÿ˜” Tetapi kondisinya mmg benar2 sulit…
Aku menangis..๐Ÿ˜ญ๐Ÿ˜ญ๐Ÿ˜ญ
Aku benar2 marah padanya,ย  aku rendahkan dia dan aku menakut2inya akan siksa Allah…
Tapi….ternyata semua kata2ku itu tidak ada manfaatnya…

ู„ูƒู† ููŠ ูŠูˆู… ู…ู† ุงู„ุฃูŠุงู… … ู‚ุงู„ุช ู„ูŠ ุฅุญุฏู‰ ุงู„ุตุฏูŠู‚ุงุช ู‚ุตุฉ.. ู…ู†ู‚ูˆู„ุฉ ..ูˆู‡ูŠ :

Suatu hari,ย  seorang sahabatku bercerita suatu kisah…

ุงู†ู‡ุง ุฒุงุฑุช ู‚ุฑูŠุจุฉ ู„ู‡ุง ุนุงุฏูŠุฉ (ู„ูŠุณุช ูƒุซูŠุฑุฉ ุงู„ุชุฏูŠู†)ุŒ ู„ูƒู† ุนู†ุฏู…ุง ุญุถุฑุช ุงู„ุตู„ุงุฉ
ู‚ุงู… ุฃูˆู„ุงุฏู‡ุง ูŠุตู„ูˆู† ุจุฏูˆู† ุฃู† ุชู†ุงุฏูŠู‡ู…

Suatu ketika ia berkunjung kerumah seorang kerabat dekatnya (seorang yg biasa2 saja dari segi agama) , tapi ketika datang waktu sholat,ย  semua anak2nya langsung bersegera melaksanakan sholat tanpa diperintah….

ุชู‚ูˆู„ .. ู‚ู„ุช ู„ู‡ุง : ูƒูŠู ูŠุตู„ูŠ ุฃูˆู„ุงุฏูƒ ู…ู† ุฃู†ูุณู‡ู… ุจุฏูˆู† ุฎุตุงู… ูˆุชุฐูƒูŠุฑ ุŸ !!!

Ia berkata: Aku berkata padanya “Bagaimana anak2mu bisa sholat dg kesadaran mereka tanpa berdebat dan tanpa perlu diingatkan?

ู‚ุงู„ุช ูˆุงู„ู„ู‡ ู„ูŠุณ ุนู†ุฏูŠ ุดูŠ ุงู‚ูˆู„ู‡ ู„ูƒ ุงู„ุง ุงู†ูŠ ู‚ุจู„ ุฃู† ุฃุชุฒูˆุฌ ุงุฏุนูˆ ุงู„ู„ู‡ ุจู‡ุฐุง ุงู„ุฏุนุงุก ูˆุฅู„ู‰ ูŠูˆู…ู†ุง ู‡ุฐุง ุงุฏุนูˆ ุจู‡

Ia menjawab: Demi Allah,ย  aku hanya ingin mengatakan padamu bahwa sejak jauh sebelum aku menikah aku selalu memanjatkan DO’A ini…dan sampai saat ini pun aku masih tetap bedo’a dg DO’A tersebut

ุงู†ุง ุจุนุฏ ู†ุตูŠุญุชู‡ุง ู‡ุฐู‡ ู„ุฒู…ุช ู‡ุฐุง ุงู„ุฏุนุงุก .. ููŠ ุณุฌูˆุฏูŠ ูˆู‚ุจู„ ุงู„ุชุณู„ูŠู… ูˆููŠ ุงู„ูˆุชุฑ .. ูˆููŠ
ูƒู„ ุงูˆู‚ุงุช ุงู„ุงุฌุงุจู‡

Setelah aku mendengarkan nasehatnya, aku selalu tanpa henti berdoa dg do’a ini..
Dalam sujudku…
Saat sebelum salam…
Ketika witir…
Dan disetiap waktu2 mustajab…

ูˆุงู„ู„ู‡ ูŠุง ุงุฎูˆุงุชูŠ.. ุงู† ุจู†ุชูŠ ู‡ุฐู‡ ุงู„ุขู† ุจุงู„ุซุงู†ูˆูŠ.. ู…ู† ุงูˆู„ ู…ุงุจุฏุฃุช ุงู„ุฏุนุงุก ูˆู‡ูŠ
ุงู„ุชูŠ ุชูˆู‚ุธู†ุง ู„ู„ุตู„ุงุฉ ูˆุชุฐูƒุฑู†ุง ุจู‡ุง
ูˆุงุฎูˆุงู†ู‡ุง ูƒู„ู‡ู… ูˆู„ู„ู‡ ุงู„ุญู…ุฏ ุญุฑูŠุตูˆู† ุนู„ู‰ ุงู„ุตู„ุงุฉ !!

Demi Allah wahai saudara2ku…
Anakku ๐Ÿ‘ง saat ini telah duduk dibangku SMA..
Sejak aku memulai berdoa dg doa itu, anakku lah yg rajin membangunkan kami dan mengingatkan kami untuk sholat…
Dan adik2nya, Alhamdulillah..mereka semua selalu menjaga sholat!!!

ุญุชู‰ ุงู…ูŠ ุฒุงุฑุชู†ูŠ ูˆู†ุงู…ุช ุนู†ุฏูŠ ูˆู„ูุช ุงู†ุชุจุงู‡ู‡ุง ุงู† ุจู†ุชูŠ ุชุณุชูŠู‚ุธ ูˆุชุฏูˆุฑ ุนู„ูŠู†ุง ุชูˆู‚ุธู†ุง
ู„ู„ุตู„ุงุฉ !!

Sampai2…saat ibuku berkunjung dan menginap dirumah kami, ia tercengang ๐Ÿ˜ฑ melihat anak perempuanku bangun pagi,ย  kemudian membangunkan kami satu persatu untuk sholat…

ุฃุนุฑู .. ุฃู†ูƒู… ุงู„ุขู† ู…ุชุดูˆู‚ูˆู† ู„ุชุนุฑููˆุง ู‡ุฐุง ุงู„ุฏุนุงุก ..
ุงู„ุฏุนุงุก ู…ูˆุฌูˆุฏ ููŠ ุณูˆุฑุฉ ุงุจุฑุงู‡ูŠู…

Aku tahu anda semua penasaran ingin mengetahui doa apakah itu?
Yaaa..doa ini ada di QS. ibrahim…
ูˆุงู„ุฏุนุงุก ู‡ูˆ …โ•
( ุฑูŽุจูู‘ ุงุฌู’ุนูŽู„ู’ู†ููŠ ู…ูู‚ููŠู…ูŽ ุงู„ุตูŽู‘ู„ุงูŽุฉู
ูˆูŽู…ูู† ุฐูุฑูู‘ูŠูŽู‘ุชููŠ ุฑูŽุจูŽู‘ู†ูŽุง ูˆูŽุชูŽู‚ูŽุจูŽู‘ู„ู’ ุฏูุนูŽุงุก )
(ุฅุจุฑุงู‡ูŠู… ุŒ 40)

Doa ini adalah…โ—
“Ya Robbku,ย  jadikanlah aku dan anak cucukuย  ย yg tetap melaksanakan sholat… Ya Robb kami,ย  perkenankanlah doaku”

ูุงู„ุฏุนุงุก ุงู„ุฏุนุงุก ุงู„ุฏุนุงุก
ูˆูƒู…ุง ุชุนู„ู…ูˆู† ุงู„ุฏุนุงุก ุณู„ุงุญ ุงู„ู…ุคู…ู†

Yaa…Doa…Doa…dan Doa…
Sebagaimana anda semua tahu bahwa doa adalah senjata seorang mukmin

Hisab Diri

Telah meninggal dunia: … akan disholati di: … akan dimakamkan di: … setelah sholat: …

Pasti hari ini atau esok, namamu dan namaku akan mengisi … di atas.

Maka perbaiki amal dan ibadah kita.
Isi sisa-sisa umur dengan sebaik-baiknya.

Kematian tidak menanti keistiqomahan dirimu. Istiqomahlah!

Dan tunggulah kematian. Pergaulilah manusia dengan lisan, sikap dan akhlak yang mulia.

Drama 90 menit …
Sinetron 60 menit …
Film 130 menit …
Sholat 5 menit!!

Jahannam sepanjang masa..
Sorga sepanjang masa..
Hendaklah akal kita berfungsi!!

Teman di WA ratusan orang,,
Teman di phonebook ribuan orang,,
Tetangga di komplek puluhan orang..

Namun..
Ketika kita susah, kita di kubur sendiri, inilah realita hidup..

Ternyata yg bermanfaat hanyalah sholatmu!

Jila Alquranmu berdebu, maka menangislah!!

Karena barangsiapa meninggalkan membaca Alquran 3 hari berturut-turut, dia telah mengabaikan Alquran..

Jenazah demi jenazah.. kematian demi kematian,

Berita duka bagaikan kilatan petir..

Si Fulan tertabrak mobil, yang lain karena sakit, yang lain lagi jatuh ketika jalan pagi, yang lain ketika sedang tidur..

Semuanya meninggalkan dunia di belakang punggung mereka..

Kita memakamkannya di bawah tanah,
Pasti, akan tiba waktuku dan waktumu.

Maka siapkanlah bekal untuk perjalanan yg tak akan kembali ini..

Jangan menunda taubat, jangan alasan masih muda, di pemakaman tak tertulis di sana “khusus orang tua” …

Hidup di dunia ini hanya 3 hari…
Hari kemarin: sudah kita lalui dan tak kan kembali,
Hari ini: kita jalani dan tak kan abadi,
Hari esok: kita tak pernah tau yg terjadi esok, bisa jadi kita sudah mati..

Maka maafkan, relakan dengan tulus,,
(Saya), (anda), (mereka) Pasti mati, pasti pergi…

Ya Allah, kami memohon kepadaMu khusnal khotimah, selamat dengan memasuki SorgaMu dan terbebas dr api neraka!!

ุงูŽู„ู„ู‘ู‡ูู…ูŽู‘ ุงุฎู’ุชูู…ู’ ู„ูŽู†ูŽุง ุจูุงู’ู„ุงูุณู’ู„ุงูŽู…ู ูˆูŽุงุฎู’ุชูู…ู’ ู„ูŽู†ูŽุง ุจูุงู’ู„ุงููŠู’ู…ูŽุงู†ู ูˆูŽุงุฎู’ุชูู…ู’ ู„ูŽู†ูŽุง ุจูุญูุณู’ู†ู ุงู„ู’ุฎูŽุงุชูู…ูŽุฉู

“Alloohummakhtim lanaa bil-islaami wakhtim lanaa bil-iimaani wakhtim lanaa bi husnil khootimati”

Saudaraku, barangsiapa hidup di atas sesuatu maka ia akan dibangkitkan seperti itu …

Barangsiapa mati di dalam keadaan sesuatu, dia akan dibangkitkan seperti itu…

Jika risalah ini bermanfaat bagimu, semoga Allah memperbaiki hidupmu, sebarkan dan yang lain mengambil manfaatnya..

ูˆูŽุฐูŽูƒู‘ูุฑู’ ููŽุฅูู†ู‘ูŽ ุงู„ุฐู‘ููƒู’ุฑูŽู‰ูฐ ุชูŽู†ู’ููŽุนู ุงู„ู’ู…ูุคู’ู…ูู†ููŠู†ูŽ

Dan tetaplah memberi peringatan, karena sesungguhnya peringatan itu bermanfaat bagi orang-orang yang beriman

ย “Berkawan Itu Bersabar”

Kawan yg tulus kadang memang lebih menyebalkan dr pada musuh yg menyamar.

Bekal utama kebersamaan adalah kesabaran.

Sebab kita tahu, perjalanan berombongan lebih lambat dibanding sendirian.

Berkawan insan-insan mulia harus disertai kesadaran, bahwa kita selalu harus “sedang menuju” kemuliaan, bukan telah sampai.

Persaudaraan adalah berbagi. Tetapi salah satu harus memulai,

Sepertinya lebih mudah bukan dengan meminta, tapi memberi.

Siapa tak sabar belajar, harus sabar dlm kebodohan.

Siapa tak sabar bersaudara, harus sabar dalam kesendirian.

Kadang ada dua org yg lebih baik bagi mereka jika dipersaingkan daripada jika di minta bekerjasama.

Tetapi tetaplah bersama dalam lingkaran persaudaraan.

Melingkar adalah mengokohkan daya(kekuatan).

Melingkar adalah menyulam cinta..
Melingkar adalah Kita..

๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž๐Ÿ’Ž

Mutiara yang bersatu di kalung perhiasan, harus rela ditusuk jarum agar benang menyatukan. Berjama’ah mungkin melukai, tapi ia memberi arti.
(Salim A Fillah)

Mencari Yang Tidak Ada?

“APA ” yg kita Cari didalam Hidup ini…???

Bila kita hidup di gunung merindukanโ€‹ pa ntai

Saat kita hidup di pantai merindukanโ€‹ gunung

Kalau kemarau kita tanya kapan hujan ?

Di musim hujan kita tanya kapan kemarau ?

Diam di rumah pengennya pergi ….

Setelah pergi pengennya pulang ke rumah….

Waktu tenang cari keramaian

Waktu ramai cari ketenanganโ€‹

Sudah berkeluarga, mengeluh belum punya anak …..

Setelah punya anak mengeluh biaya ย hidup dan pendidikan.

Ternyata SESUATU
tampak indah karena belum kita milikiย …..

Kapankah kebahagiaaโ€‹n akan didapatkanโ€‹ kalau kita hanya selalu memikirkanโ€‹ apa yang belum ada, tapi mengabaikanโ€‹ apa yang sudah kita miliki ….. ???

Jadilah Pribadi yang SELALU BERSYUKUR…
dengan apa2ย  ย yang sudah kita miliki …..

Mungkinkah ย selembar daun yang kecil dapat menutupi bumi yang luas ini ?

Menutupi telapak tangan saja sulit.

Tapi kalo daun kecil ini nempel di mata kita, maka tertutuplaโ€‹h โ€œ BUMI ”

Begitu juga bila hati ditutupi pikiran buruk sekecil apapun maka kita akan melihat keburukan di-mana2.

Bumi inipun akan tampak buruk …..

Jangan menutup mata kita, walaupun hanya dengan daun yang kecil.

Jangan menutupi hati kita, dengan sebuah pikiran buruk.

Walau cuma seujung kuku.

SYUKURI apa yang sudah kita miliki, sebagai modal untuk meMULIAkanNYA.

Karena hidup adalah:
WAKTU yang dipinjamkan & Harta adalah: ANUGERAH yang dipercayakan”

Bersyukurlah atas nafas yang masih kita miliki.

Bersyukurlah atas keluarga yang kita miliki.

Bersyukurlah atas pekerjaan yang kita miliki…

Tetap Semangat.
Tetap Mengucap Syukur.
ALHAMDULILLAHI ROBBIL ‘ALAMIIN

Isteri Adalah Pekerja Keras

Tanya jawab antara seorang suami (S) dan Psikolog (P).

P : Apakah pekerjaan pak Bandy?
S : Saya bekerja sebagai akuntan di sebuah Bank.

P : Isteri Bapak?
S : Dia tidak bekerja. Hanya ibu rumah tangga saja.

P : Setiap pagi siapa yang menyediakan sarapan?
S : Isteri saya menyediakan sebab dia tidak bekerja.

P : Jam berapa isteri bangun untuk menyediakan sarapan?
S : Sebelum Subuh dia sudah bangun karena sebelum membuat sarapan dia beres-beres rumah dulu dan juga mencuci pakaian.

P : Anak-anak pak Bandy ke sekolah bagaimana?
S : Isteri saya yang mengantar sebab dia tidak bekerja.

P : Selepas mengantar anak-anak, apa yang selanjutnya isteri Bapak lakukan?
S : Pergi ke pasar, kemudian kembali ke rumah untuk memasak dan membereskan jemuran. Isteri kan tak bekerja.

P : Petang hari selepas pak Bandy pulang ke rumah, apa yang Bapak lakukan?
S : Beristirahat, karena seharian saya capek bekerja.

P : Lalu apa yang isteri Bapak lakukan?
S : Mijitin badan saya yang pegel-pegel, Sediakan makanan, melayani anak, menyiapkan makan untuk saya dan membereskan sisa-sisa makanan dan bersih-bersih lalu lanjut menidurkan anak-anak.

P: Pak Bandy. coba perhatikan, Menurut anda siapa yang lebih banyak bekerja?
Rutinitas seharian isteri Anda dimulai dari sebelum pagi sehingga lewat malam masih juga dikatakan TIDAK BEKERJA????

Ibu Rumah Tangga memang tidak memerlukan segulung ijazah, pangkat atau jabatan yang besar, tetapi peranan IBU RUMAH TANGGA

Suami Isteri Ahli Syurga

Seorang laki-laki buruk rupa dan berbadan pendek menikah dengan seorang wanita cantik jelita.

Pada saat itu isterinya telah berdandan sehingga menjadi semakin cantik dan menawan di mata suaminya.

Sang suami tidak kuasa kecuali terus menerus memandangi istrinya dengan menikmati keelokan isterinya.

Istrinya bertanya, โ€œAda apa denganmu?โ€

Suaminya menjawab, โ€œDemi Allah kamu sangat cantik rupawan.โ€

Istrinya berkata, โ€œBergembiralah, aku dan kamu akan masuk Surga.โ€

Suaminya bertanya, โ€œDari mana kamu tahu itu?โ€

Isterinya menjawab, โ€œKarena kamu dianugerahi istri cantik seperti aku lalu kamu bersyukur, sementara aku diuji dengan suami seperti kamu lalu aku bersabar. Orang yang sabar dan orang yang bersyukur sama-sama masuk Surga.โ€

Sungguh indah dan bahagia kehidupan orang yang beriman karena selalu mengedepankan sabar dan syukur. Nikmat disikapi dengan syukur dan musibah disikapi dengan sabar.

Ya Allah, jadikanlah kami termasuk hambaMu yang selalu bersabar dan pandai bersyukur..

Kepahaman Dari Anak Kecil

ย Kisah nyata di AS. Ada seorang wanita kulit putih yg hendak me lakukan perjalanan dg seorang putranya yg berusia 6 tahun. Mereka menaiki taksi yg dikemudikan oleh seorang pria kulit hitam.
Karena si anak tak pernah melihat orang kulit hitam sebelumnya, maka hatinya sangat ketakutan & bertanya pd ibunya:
โ€œIbu, apakah orang ini bukan penjahat? Mengapa kulitnya begitu hitam?โ€
Sopir tadi sangat sedih mendengarnya.
Saat itu pula, si ibu berkata pd anaknya: โ€œPaman sopir ini bukan orang jahat, dia adalah orang yg sgt baik.โ€

Anak terdiam sejenak, lalu bertanya lagi:
โ€œJika dia bukan orang jahat, lalu apakah dia pernah melakukan sesuatu yg buruk, sehingga kulitnya begitu hitam?โ€
Mendengar perkataan anak ini, mata pria kulit hitam itu berkaca2, tapi dia ingin tahu bagaimana wanita kulit putih itu menjawab pertanyaan tsb.

Ibu ini menjawab: โ€œDia adalah pria yg sangat baik, juga tak pernah berbuat jahat. Bukankah bunga2 di kebun rumah kita ada yg berwarna merah, putih, kuning & warna lainnya?

โ€œBenar bu!โ€

โ€œBukankah biji benih dari semua bunga tsb berwarna hitam?โ€
Anak ini berpikir sejenak, โ€œBenar bu! Semuanya berwarna hitam.โ€

โ€œBenih hitam itu yg memekarkan bunga2 berwarna-warni yg indah, sehingga dunia menjadi penuh warna-warni juga, bukankah begitu anakku?โ€

โ€œBenar bu!โ€ Anak ini seakan tiba2 tersadarkan & berkata:

โ€œKalau begitu pasti paman sopir ini bukan orang jahat! Terima kasih paman sopir! Anda telah membuat dunia menjadi penuh warna-warni, saya akan berdoa untukmu.โ€

Anak polos ini lalu mulai komat-kamit berdoa, sopir kulit hitam ini tak bisa menahan diri lagi utk tidak mengalirkan air mata.

Penjelasan yg bijak, membuat pengertian ygmendalam.

Sudah bijaksana kah kita memberikan penjelasan2 terhadap orang2 yg ada di sekitar kita?.

Sehingga menenangkan dan mendamaikan suasana, tak ada lagi saling curiga mencurigai..
Disinilah diperlukan utk melihat ke DALAMย  DIRI kita masing2. Apakah pikiran, ucapanย  & perbuatan kitaย  telah selarasย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย 

ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย  Kenangan Taufiq Ismail terhadap Chrisye

ย Suatu saat, Chrisye minta Taufiq Ismail untuk menuliskan syair religi untuk satu lagunya. Dan disanggupi sebulan.
Ternyata, minggu pertama macet, tidak ada ide. Minggu kedua macet, ketiga macet hingga menjelang hari terakhir masih juga tdk ada ide. Taufiq gelisah dan berniat telpon Chrisye dan bilang: Chris maaf, macet, ujar Taufiq.
Malam harinya, Taufiq mengaji. Ketika sampai ayat 65 surat Yaasiin dia berhenti. Makna ayat ini ttg Hari Pengadilan Akhir ini luar biasa, kata Taufiq. Dan segera dia pindahkan pesan ayat tersebut ke dalam lirik-lirik lagu.
Ketika pita rekaman itu sdh di tangan Chrisye, terjadi hal yg tidak biasa. Ketika berlatih di kamar, baru dua baris Chrisye menangis, mencoba lagi, menangis lagi. Dan begitu berkali2.
Menurut Chrisye, lirik yg dibuat adalah satu2nya lirik paling dahsyat sepanjang karirnya. Ada kekuatan misterius yg mencekam dan menggetarkan. Setiap menyanyi dua baris, air mata sdh membanjir. Yanti, istri Chrisye, sampai syok melihat hal tdk biasa tsb.
Lirik lagu tsb begitu merasuk kalbu dan menghadapkan kenyataan betapa manusia tidak berdaya ketika hari akhir tiba. Sepanjang malam dia gelisah, lalu ditelponlah Taufiq dan diceritakan kegelisahannya. Taufiq mengatakan bhw lirik lagu tsb diilhami surat Yaasiin: 65. Disarankan kepada Chrisye, agar tenang.
Di studio rekaman hal itu terjadi lagi. Chrisye mencoba, tetapi baru dua baris sdh menangis. Dan berulang kali hasilnya sama.
Erwin Gutawa yg menunggu sampai senewen.
Yanti lalu shalat untuk khusus mendoakannya.
Akhirnya dengan susah payah, Chrisye berhasil menyanyikannya hingga selesai. Rekaman itu sekali jadi, tdk diulang karena Chrisye tak sanggup menyanyikannya lagi.
——-
Hikmah: al-Qur’an adalah sastra agung yg sanggup menggetarkan hati yg bening.
Umar bin Khaththab yg garang dan menghunus pedang akan membunuh Rasulullah saw berubah lunglai dan bercucuran air mata.ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย  ayat2 surat Thaaha.
Rasulullah juga menangis tersedu2 hingga Shubuh ketika membaca surat Ali Imran: 190-191.
Bagaimana dengan kita ? Mengapa hati ini tidak bergetar ?
Mungkin tidak paham bahasa Arab
Mungkin tidak punya rasa seni sehingga jiwa ini susah tersentuh karya indah
Mungkin hati ini kotor shg gelombang hati kita gak nyambung dg gelombang Allah yg Maha Suci
Atau bahkan kita memiliki ketiga2nya

Note:
๏บ๏ปŸู’๏ปดูŽ๏ปฎู’๏ปกูŽ ๏ปงูŽ๏บจู’๏บ˜ู๏ปขู ๏ป‹ูŽ๏ป ูŽ๏ปฐูฐ ๏บƒูŽ๏ป“ู’๏ปฎูŽ๏บ๏ปซู๏ปฌู๏ปขู’ ๏ปญูŽ๏บ—ู๏ปœูŽ๏ป ู‘ู๏ปคู๏ปจูŽ๏บŽ ๏บƒูŽ๏ปณู’๏บชู๏ปณ๏ปฌู๏ปขู’ ๏ปญูŽ๏บ—ูŽ๏บธู’๏ปฌูŽ๏บชู ๏บƒูŽ๏บญู’๏บŸู๏ป ู๏ปฌู๏ปขู’ ๏บ‘ู๏ปคูŽ๏บŽ ๏ป›ูŽ๏บŽ๏ปงู๏ปฎ๏บ ๏ปณูŽ๏ปœู’๏บดู๏บ’ู๏ปฎ๏ปฅูŽ

“Pada hari ini Kami tutup mulut mereka; dan berkatalah kepada Kami tangan mereka dan memberi kesaksianlah kaki mereka terhadap apa yang dahulu mereka usahakan” [QS. Yaasiin(36): 65]

KETIKA TANGAN DAN KAKI BERKATA
Lirik : Taufiq Ismail
Lagu : Chrisye

Akan datang hari mulut dikunci
Kata tak ada lagi
Akan tiba masa tak ada suara
Dari mulut kita

Berkata tangan kita
Tentang apa yang dilakukannya
Berkata kaki kita
Kemana saja dia melangkahnya
Tidak tahuย  kitaย  bila harinya
Tanggung jawab tiba

Rabbana
Tangan kami
Kaki kami
Mulut kami
Mata hati kami
Luruskanlah
Kukuhkanlah
Di jalan cahayaโ€ฆ. sempurna

Mohon karunia
Kepada kami
HambaMu …yang hina

Pagi sahabat…semangat pagi…kerja keras …fokus…tapi ingat…ada pertanggungjawaban dari semua aktifitas kita…jangan lupa beribadah semoga Alloh berkenan mengampuni kita dan menerima semua amal kita.

KOTAK P3K

Renungan hari ini:
Utk diriku dan tmn2ku tersayang…
Sebaiknya kita punya Kotak P3K (Perangkat Pribadi Pada Kehidupan)

Di dalamnya minimal adaย  8 benda sebagai berikut :

โ‘ ๐Ÿ“Œ โ€‹โ€‹โ€‹โ€‹โ€‹Tusuk gigi:
Janganlah kita mencongkel-congkel kesalahan org, tetapi congkellah kebaikan org lain yang pernah ia lakukan kpd kita selama ini.

โ‘ก ๐Ÿ“ Penghapus :
Hapuslah semua kesalahan orang yang menyebabkan kita sakit hati.

โ‘ข โœ Pensil :
Tulislah dalam hati kita, 5 berkah yang kita terima setiap hari.

4. ๐ŸฎRautan
Pertajam kembali ketaqwaan,keimanan kita yg sdh mulai tumpul๏™

5. ๐Ÿ”‹Plester :
Semua luka hatiย  dapat ฯ‘isembuhkan, selama kita mengizinkannya.

6. ๐Ÿ’ซKaret Gelang :
Bersikaplah fleksible, bahwa tidak semua yang kita inginkan dapat terpenuhi.

7. ๐Ÿ“Lem :
Rekatkanlah komitmen yg telah kita buat, lakukan semua dengan ikhlas ฯ‘an selalu setia..spt lem yg sifatnya merekatkan danย  lengket terus.

8.๐Ÿญ Permen :
Berilah senyum manis
๏˜Š ke setiap org yang kita jumpai, krn senyum itu laksana permen, semua org menyukainya.

Ingatlah ……
“WAKTU seperti sungai, kita tidak bisa menyentuh air yang sama untuk kedua kalinya, karena air yang telah mengalir akan terus berlalu dan tidak akan pernah KEMBALI”.

Go Fight Win !!!

Manusia selalu mencari yang tidak ada ?

 

Bila kita hidup di gunung merindukanโ€‹ pa ntai

Saat kita hidup di pantai merindukanโ€‹ gunung

Kalau kemarau kita tanya kapan hujan ?

Di musim hujan kita tanya kapan kemarau ?

Diam di rumah pengennya pergi ….

Setelah pergi pengennya pulang ke rumah….

Waktu tenang cari keramaian

Waktu ramai cari ketenanganโ€‹

Sudah berkeluarga, mengeluh belum punya anak …..

Setelah punya anak mengeluh biayaย  hidup dan pendidikan.

Ternyata SESUATU
tampak indah karena belum kita miliki …..

Kapankah kebahagiaaโ€‹n akan didapatkanโ€‹ kalau kita hanya selalu memikirkanโ€‹ apa yang belum ada, tapi mengabaikanโ€‹ apa yang sudah kita miliki ….. ???

Jadilah Pribadi yang SELALU BERSYUKUR…
dengan apa2ย ย  yang sudah kita miliki …..

Mungkinkahย  selembar daun yang kecil dapat menutupi bumi yang luas ini ?

Menutupi telapak tangan saja sulit.

Tapi kalo daun kecil ini nempel di mata kita, maka tertutuplaโ€‹h โ€œ BUMI ”

Begitu juga bila hati ditutupi pikiran buruk sekecil apapun maka kita akan melihat keburukan di-mana2.

Bumi inipun akan tampak buruk …..

Jangan menutup mata kita, walaupun hanya dengan daun yang kecil.

Jangan menutupi hati kita, dengan sebuah pikiran buruk.

Walau cuma seujung kuku.

SYUKURI apa yang sudah kita miliki, sebagai modal untuk meMULIAkanNYA.

Karena hidup adalah:
WAKTU yang dipinjamkan & Harta adalah: ANUGERAH yang dipercayakan”

Bersyukurlah atas nafas yang masih kita miliki.

Bersyukurlah atas keluarga yang kita miliki.

Bersyukurlah atas pekerjaan yang kita miliki…

Tetap Semangat.
Tetap Mengucap Syukur.
ALHAMDULILLAHI ROBBIL ‘ALAMIIN

Syukur Dan Sabar

 

Seorang laki-laki buruk rupa dan berbadan pendek menikah dengan seorang wanita cantik jelita.

Pada saat itu isterinya telah berdandan sehingga menjadi semakin cantik dan menawan di mata suaminya.

Sang suami tidak kuasa kecuali terus menerus memandangi istrinya dengan menikmati keelokan isterinya.

Istrinya bertanya, โ€œAda apa denganmu?โ€

Suaminya menjawab, โ€œDemi Allah kamu sangat cantik rupawan.โ€

Istrinya berkata, โ€œBergembiralah, aku dan kamu akan masuk Surga.โ€

Suaminya bertanya, โ€œDari mana kamu tahu itu?โ€

Isterinya menjawab, โ€œKarena kamu dianugerahi istri cantik seperti aku lalu kamu bersyukur, sementara aku diuji dengan suami seperti kamu lalu aku bersabar. Orang yang sabar dan orang yang bersyukur sama-sama masuk Surga.โ€

Sungguh indah dan bahagia kehidupan orang yang beriman karena selalu mengedepankan sabar dan syukur. Nikmat disikapi dengan syukur dan musibah disikapi dengan sabar.

Ya Allah, jadikanlah kami termasuk hambaMu yang selalu bersabar dan pandai bersyukur

Kerja Keras Isteriย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย 

Tanya jawab antara seorang suami (S) dan Psikolog (P).

P : Apakah pekerjaan pak Bandy?
S : Saya bekerja sebagai akuntan di sebuah Bank.

P : Isteri Bapak?
S : Dia tidak bekerja. Hanya ibu rumah tangga saja.

P : Setiap pagi siapa yang menyediakan sarapan?
S : Isteri saya menyediakan sebab dia tidak bekerja.

P : Jam berapa isteri bangun untuk menyediakan sarapan?
S : Sebelum Subuh dia sudah bangun karena sebelum membuat sarapan dia beres-beres rumah dulu dan juga mencuci pakaian.

P : Anak-anak pak Bandy ke sekolah bagaimana?
S : Isteri saya yang mengantar sebab dia tidak bekerja.

P : Selepas mengantar anak-anak, apa yang selanjutnya isteri Bapak lakukan?
S : Pergi ke pasar, kemudian kembali ke rumah untuk memasak dan membereskan jemuran. Isteri kan tak bekerja.

P : Petang hari selepas pak Bandy pulang ke rumah, apa yang Bapak lakukan?
S : Beristirahat, karena seharian saya capek bekerja.

P : Lalu apa yang isteri Bapak lakukan?
S : Mijitin badan saya yang pegel-pegel, Sediakan makanan, melayani anak, menyiapkan makan untuk saya dan membereskan sisa-sisa makanan dan bersih-bersih lalu lanjut menidurkan anak-anak.

P: Pak Bandy. coba perhatikan, Menurut anda siapa yang lebih banyak bekerja?
Rutinitas seharian isteri Anda dimulai dari sebelum pagi sehingga lewat malam masih juga dikatakan TIDAK BEKERJA????

Ibu Rumah Tangga memang tidak memerlukan segulung ijazah, pangkat atau jabatan yang besar, tetapi peranan IBU RUMAH TANGGA

ย Dibelit HAPE

๐Ÿ“ŒKatanya engkau dibuat untuk
menyambung sulaturrahim, ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญ
Orang
bilang connecting people, tapi
tersambunglah yang jauh๐Ÿ˜Š๐Ÿ˜Š๐Ÿ˜Š๐Ÿ˜Š๐Ÿ˜Š๐Ÿ˜Š dan
hancurlah yang dekat๐Ÿ˜”๐Ÿ˜”๐Ÿ˜”๐Ÿ˜”๐Ÿ˜”๐Ÿ˜”..

 

๐ŸŽBertamu .. main hape๐Ÿ“ฑ.ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย  Ngaji juga main hp ๐Ÿ“ฑ.
Terima tamu .. main hape๐Ÿ“ฑ.
Bekerja .. main hape๐Ÿ“ฑ.
Belajar .. main hape๐Ÿ“ฑ.
Sambil makan .. mainย  hape๐Ÿ“ฑ.
Di tengah keluarga main hape๐Ÿ“ฑ.
Nemenin suami main hape๐Ÿ“ฑ.
Kiamatkah duniamu tanpa hape๐Ÿ“ฑโ“โ“โ“
Kadang terlihat dua orang saling
duduk berhadapan, tidak berbicara
sama skali๐Ÿ˜ท๐Ÿ˜ท๐Ÿ˜ท, krn salah satu atau
keduanya sibuk main hape๐Ÿ“ฑ.
๐Ÿ„Kalaupun
hrs bicara akhirnya tidak nyambung
dan muncul sikap tidak lg peduli๐Ÿ˜”๐Ÿ˜”.
Punya masalahpun bkn lg
mendatangi keluarga yg dekat, tp
membahas di sosmed rasanya lbh
‘afdhal’.
Manusia menjadi ‘ada tapi tiada’๐Ÿ˜ฑ๐Ÿ˜ฑ๐Ÿ˜ฑ.

๐Ÿ’ฅ๐Ÿ’ฅ. Hay…..
jasad jasad yang telah menjadi
zombie berkeliaran. Hidupnya hy
seputar dunia dalam ponselnya๐Ÿ“ฑ.
๐ŸŒพ๐ŸŒพBasahnya embun pagi
๐ŸŒž๐ŸŒžhangatnya
matahari pagi
๐Ÿ‘ญ๐Ÿ‘ญjabat erat tangan
sahabat
telah hilang dan diganti dg
gambar gambar mati pd ponsel๐Ÿ˜ฐ๐Ÿ˜ฐ๐Ÿ˜ฐ
Gerak petualangan akan hebatnya
bumi ๐ŸŒ๐ŸŒŽ๐ŸŒjg sdh diganti hy dg gerakan
telunjuk๐Ÿ‘†dan jempol๐Ÿ‘
๐ŸŒ‘๐ŸŒ‘Wajah wajah mulai pucat๐Ÿ˜จ tubuh
mulai ringkih dan pahala pahala
berterbangan sia sia sbg resiko
terburuk yg mungkin dimiliki, sedang
engkau tak kemana mana dan belum
melakukan apapun selain
menggerakkan jempol dan jarimu pd
layar kecil yang penuh sihir ini.
Hidup dalam kematian itu adl
keniscayaan, tapi mati dalam
kehidupan itu pilihan….
๐ŸŒธ๐ŸƒMaka bangunlahโœŠโœŠ๐Ÿ‘Š๐Ÿ‘Šhiduplah
sebagaimana manusia itu hidup๐Ÿ˜Š
๐Ÿพย  Saat suami datang, buang hapemu!โŒ๐Ÿ“ฑ
Saat anak bercerita, buang hapemu!โŒ๐Ÿ“ฑ
Saat ibu ayah bicara, buang
hapemu!โŒ๐Ÿ“ฑ
Saat tamu berkunjung, buang hapemu!โŒ๐Ÿ“ฑ
Saat rumah bau berantakan, buang
hapemu!โŒ๐Ÿ“ฑ
Saat matahari merekah๐ŸŒž, udara sejuk๐ŸŒ
angin semilir๐ŸŒฑ๐ŸŒพ๐ŸŒฟ burung bersiul๐Ÿฆ๐Ÿค, anak
tertawa riang๐Ÿ˜…๐Ÿ˜…, orang berbicara, buang
hapemu!โŒ๐Ÿ“ฑ
๐ŸŒ–๐ŸŒ—๐ŸŒPerhatikan duniamu dg seksama.
Sebab nikmat Tuhanmu ada di sana.
Surgamu ๐Ÿก

ada hanya jika kau
perhatikan sekelilingmu dan ikut
andil dalam perbaikan pada dunia
nyatamu.
Hiduplah!โœŠโœŠโœŠ๐Ÿ‘Š๐Ÿ‘Š๐Ÿ‘Š
Engkau belum mati, tapi sudah
bertingkah seperti mayat.๐ŸŒ‘๐ŸŒ‘

Astaghfirulloohal’adziim

Kisah Seorang Anak Dan Silegam

Kisah nyata di AS. Ada seorang wanita kulit putih yg hendak me lakukan perjalanan dg seorang putranya yg berusia 6 tahun. Mereka menaiki taksi yg dikemudikan oleh seorang pria kulit hitam.
Karena si anak tak pernah melihat orang kulit hitam sebelumnya, maka hatinya sangat ketakutan & bertanya pd ibunya:
โ€œIbu, apakah orang ini bukan penjahat? Mengapa kulitnya begitu hitam?โ€
Sopir tadi sangat sedih mendengarnya.
Saat itu pula, si ibu berkata pd anaknya: โ€œPaman sopir ini bukan orang jahat, dia adalah orang yg sgt baik.โ€

Anak terdiam sejenak, lalu bertanya lagi:
โ€œJika dia bukan orang jahat, lalu apakah dia pernah melakukan sesuatu yg buruk, sehingga kulitnya begitu hitam?โ€
Mendengar perkataan anak ini, mata pria kulit hitam itu berkaca2, tapi dia ingin tahu bagaimana wanita kulit putih itu menjawab pertanyaan tsb.

Ibu ini menjawab: โ€œDia adalah pria yg sangat baik, juga tak pernah berbuat jahat. Bukankah bunga2 di kebun rumah kita ada yg berwarna merah, putih, kuning & warna lainnya?

โ€œBenar bu!โ€

โ€œBukankah biji benih dari semua bunga tsb berwarna hitam?โ€
Anak ini berpikir sejenak, โ€œBenar bu! Semuanya berwarna hitam.โ€

โ€œBenih hitam itu yg memekarkan bunga2 berwarna-warni yg indah, sehingga dunia menjadi penuh warna-warni juga, bukankah begitu anakku?โ€

โ€œBenar bu!โ€ Anak ini seakan tiba2 tersadarkan & berkata:

โ€œKalau begitu pasti paman sopir ini bukan orang jahat! Terima kasih paman sopir! Anda telah membuat dunia menjadi penuh warna-warni, saya akan berdoa untukmu.โ€

Anak polos ini lalu mulai komat-kamit berdoa, sopir kulit hitam ini tak bisa menahan diri lagi utk tidak mengalirkan air mata.

Penjelasan yg bijak, membuat pengertian ygmendalam.

Sudah bijaksana kah kita memberikan penjelasan2 terhadap orang2 yg ada di sekitar kita?.

Sehingga menenangkan dan mendamaikan suasana, tak ada lagi saling curiga mencurigai..
Disinilah diperlukan utk melihat ke DALAMย  DIRI kita masing2. Apakah pikiran, ucapanย  & perbuatan kitaย  telah selaras.

Kisah tentang keteguhan, kesabaran, dan keuletan yang dahsyat

Kisah tentang bagaimana menambang potensi untuk kemenangan mengalahkan kelemahan diri sendiri.
Prof Dr Abdullah Azzam adalah pakar ushul fiqh yang disegani di dunia Islam. Ia meraih doktor syariah dari Al
Azhar University. Hebatnya, ia menyelesaikan doktornya itu di tengah-tengah perjuangannya membela
tanah kelahirannya, Palestina, yang dijajah Israel. Beliaulah ulama yang berhasil menyatukan Afghanistan untuk berpadu melawan penjajahan Rusia.
Di dunia Islam, Prof Dr Abdullah Azzam adalah simbol dan ikon perlawanan terhadap kolonialisme dalam bentuk
apapun. Ia rela meninggalkan kursi guru besarnya demi mengajarkan kepada dunia cara melawan kolonialisme
yang tidak berperikemanusiaan. Suatu hari Prof Dr Abdullah Azzam mengajak mahasiswanya ke lapangan.
Ia ingin mengajarkan satu pemahaman dengan kalimat โ€œ mastathaโ€™ta โ€ yang artinya semampu kamu. Kalimat itu
sering ditemukan dalam Alquran dan hadis. Misalnya, tentang kewajiban haji adalah kalimat mastathaโ€™ailaihisabila,
selama mampu menempuh perjalanannya. Para mahasiswa itu lalu berlari. Ada yang cepat, ada yang lambat, dan ada yang agak santai. Mereka berlari mengelilingi lapangan. Ada yang baru setengah lapangan sudah menyerah. Ada yang satu kali putaran. Ada yang dua kali putaran. Ada yang tiga kali putaran. Sampai akhirnya semua berhenti
dengan napas terengah- engah, tapi wajah mereka masih tampak segar. Sang professor kembali mengumpulkan mereka. โ€œApakah kalian sudah mengerahkan seluruh kemampuan kalian?โ€ Tanya Prof Dr Abdullah Azzam.
Serentak para mahasiswa itu menjawab โ€œIya. Sudah!โ€ โ€œAku tidak melihat satu pun di antara kalian yang sudah
mengerahkan seluruh kemampuannya untuk lari!โ€ tegas Profesor. โ€œSaya keliling sampai lima kali professor. Saya sudah mati-matian untuk itu!โ€ jawab seorang mahasiswa. โ€œBelum. Kamu belum mati- matian mengerahkan
kemampuanmu. Baiklah akan saya contohkan bagaimana berlari semampu yang saya bisa!โ€ tegas Sang Profesor.
Prof Dr Abdullah Azzam itu lalu berlari keliling lapangan. Karena sudah tua, dia tidak berlari secepat anak muda.
Dia berlari dan terus berlari. Dia berhasil mengelilingi lapangan dan terus berlari. Dua kali ia mengelilingi lapangan dan terus berlari. Meski terengah-engah dan wajah sudah memucat, dia terus berlari. Terus berlari. Sampai akhirnya pingsan di tengah lapangan. Para mahasiswa itu langsung berlari untuk menggotong guru besarnya ke tempat yang nyaman. Wajah Prof Dr Abdullah Azzam itu benar- benar pucat pasi. Seolah- olah tidak ada lagi darah
yang mengalir di wajahnya. Begitu beliau siuman, bibirnya bergetar, โ€œSampai kamu curahkan semua tenagamu, sampai kamu tidak bisa lagi menggerakkan otot- ototmu, kamu tidak mampu lagi melangkahkan kakimu. Itu berarti kamu sudah mencurahkan seluruh kemampuanmu untuk berlari!โ€ โ€œKita akan sukses, kita akan menang diantaranya kalau kita telah mengerahkan seluruh kemampuan kita untuk menang!โ€ kata Prof Dr Abdullah Azzam lirih. Para mahasiswa itu sangat tersentuh dengan pelajaran Sang Profesor hari itu. Mereka langsung tahu bagaimana memahami kalimat โ€œ mastathaโ€™taโ€ yang artinya semampu kamu.
* * *
Salah satu penyebab kegagalan yang paling lazim adalah kebiasaan tidak mencurahkan kemampuan sampai benar-benarย  ย habis. Juga kebiasaan menyerah menghadapi kekalahan sementara.

BUNGKUS dan ISI

Hidup akan sangat melelahkan, sia-sia & menjemukan bila pikiran hanya digunakan untuk mencari & mengurus BUNGKUS-nya saja serta mengabaikan & mengacuhkan ISI-nya.

Apa itu “BUNGKUS”-nya dan apa itu “ISI”-nya?.

“Rumah yang indah” hanya bungkusnya..
“Keluarga bahagia” itu isinya…

“Pesta pernikahan” hanya bungkusnya..
“Sakinah, mawadah, warahmah” itu isinya…

“Ranjang mewah” hanya bungkusnya..
“Tidur nyenyak” itu isinya…

“Kekayaan” itu hanya bungkusnya..
“Hati yang bahagia” itu isinya…

“Makan enak” hanya bungkusnya..
“Gizi, energi, dan sehat” itu isinya…

“Kecantikan dan Ketampanan” hanya bungkusnya..
“Kepribadian dan hati” itu isinya…

“Bicara” itu hanya bungkusnya..
“Amal nyata” itu isinya…

“Buku” hanya bungkusnya..
“Pengetahuan” itu isinya…

“Jabatan” hanya bungkusnya..
“Pengabdian dan pelayanan” itu isinya..

“Kharisma” hanya bungkusnya..
“Ahlaqul karimah” itu isinya…

“Hidup di dunia” itu bungkusnya..
“Hidup sesudah mati” itu isinya…

Utamakanlah ISI-nya..
Namun rawatlah BUNGKUS-nya…

Jangan memandang rendah & hina setiap BUNGKUS yang kita terima, karena berkah tak selalu datang dari BUNGKUS kain sutera melainkan juga datang dari BUNGKUS koran bekas..

Janganlah setengah mati mengejar apa yang tak bisa kita bawa mati..

[Ust. DR. Amir Faishol Fath, MA.]
Selamat beristirahat ๐Ÿ˜Š

TIDAK ADA JUDUL

Rasulullah shallallahu โ€˜alaihi wa sallam bersabda,
๐Ÿ’งโ€œMaukah kamu kuberitahu tentang sesuatau yang
menurutku lebih aku khawatirkan terhadap kalian
daripada (fitnah) Al masih Ad Dajjal ? Para sahabat berkata, โ€œTentu sajaโ€. Beliau bersabda, โ€œSyirik khafi (yang tersembunyi), yaitu ketika sesorang berdiri mengerjakan shalat, dia perbagus shalatnya karena mengetahui ada orang lain yang memperhatikannya
๐Ÿ“œ ( H.R Ahmad dalam musnadnya. Dihasankan oleh
Syaikh Albani Shahiihul Jamiโ€™ (2604) )

๐Ÿ’ฆ “Mari tuliskan juga di status kita di WA, BBM, FB & med.sos. apapun yg kita miliki hanya pesan kebaikan. Semoga membwa manfaat bg diri kita sendiri dan orang lain yg membacanya.”
Aamiin….
๐ŸŒฟTN Asy-Syifa

โ€ขโˆš Wallahu Ta’ala A’lam

Renungan sambil melepas lelah, semoga ada manfaatnya.

Adakah yang lebih baik dari berikut ini?

– Bergerak tapi tidak pernah pindah
– Berjalan tapi tidak pernah sampai
– Belajar tapi tidak tambah cakap
– Belanja tapi tidak mendapatkan apa-apa
– Berbicara tapi tidak berkomunikasi
– Merencanakan tapi tidak pernah mengarahkan dan memberi solusi
– Berkordinasi tapi tak pernah sinergi
– Bekerja tapi tidak menghasilkan apa-apa (godhal-gadhul)
– penghakiman tapi tidak menemukan keadilannya

Bila ada yang lebih baik, mari kita wujudkan!
Selamat menjalani hidup dengan produktif!

Bgoro, 23 Januari 2014
Kang Yoto

ย 

ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย ย  BAHAGIANYA AKU ANDAI KAU JADI TEMANKU

Imam Syafi’i berkata:
“Jika engkau punya temanย  yang selalu membantumu dlm rangka ketaatan kepada Allah- maka peganglah erat-erat dia, jangan pernah kau lepaskannya. Karena mencari teman -baik- itu susah, tetapi melepaskannya sangat mudah sekali”
Sahabat fillah luangkanlah waktu sejenak untuk membaca hadits yg mulia berikut ini….!!!

Diriwayatkan bahwa :
Apabila penghuni Syurga telah masuk ke dalam Syurga, lalu mereka tidak menemukan Sahabat2 mereka yang selalu bersama mereka dahulu di dunia.

Mereka bertanya tentang Sahabat mereka kepada ุงู„ู„ู‘ู‡ู ุณุจุญุงู†ู‡ ูˆ ุชุนุงู„ู‰ ..

“Yaa Rabb…
Kami tidak melihat Sahabat2 kami yang sewaktu di dunia shalat bersama kami, puasa bersama kami dan berjuang bersama kami…??

“Maka ุงู„ู„ู‘ู‡ู ุณุจุญุงู†ู‡ ูˆ ุชุนุงู„ู‰ berfirman:
“Pergilah ke neraka, lalu keluarkan Sahabat2mu yg di hatinya ada Iman walaupun hanya sebesar zarrah.”
(HR. Ibnul Mubarak dalam kitab “Az-Zuhd”).

Al-Hasan Al-Bashri berkata:
“Perbanyaklah Sahabat2 mu’minmu, karena mereka memiliki Syafa’at pada hari kiamat”.

Ibnul Jauzi pernah berpesan kepada Sahabat2nya sambil menangis:

“Jika kalian tidak menemukan aku nanti di Syurga bersama kalian, maka tolonglah bertanya kepada ุงู„ู„ู‘ู‡ู ุชุนุงู„ู‰ย  tentang aku:

“Wahai Rabb Kami…
Hamba-Mu fulan, sewaktu di dunia selalu mengingatkan kami tentang ENGKAU..
Maka masukkanlah dia bersama kami di Syurga-Mu”

Sahabat fillah
Mudah-mudahan dengan ini, aku telahย  Mengingatkanmu tentang ุงู„ู„ู‘ู‡ู ุชุนุงู„ู‰ ..
Agar aku dapat besertamu kelak di Syurga & Ridho-Nya..

Yaa Rabb…
ู’Aku Memohon kepada-Mu.. Karuniakanlah kepadaku
Sahabat2 yang selalu mengajakku untuk Tunduk Patuh & Taat Kepada Syariat-Mu..

Kekalkanlah persahabatan kami hingga kami bertemu di Akhirat dengan-Mu…

ุขู…ููŠู’ู† ูŠูŽุง ู…ูุฌููŠู’ุจูŽ ุงู„ุณู‘ูŽุงุฆูู„ููŠู’ู†ูŽ

 

ย HAKIKAT RIZQI & UNTUK APA DIGUNAKAN?

ย “Mungkin kau tak tahu di mana rizqimu. Tapi rizqimu tahu di mana engkau. Dari langit, laut, gunung, & lembah; Rabb memerintahkannya menujumu.

Allah berjanji menjamin rizqimu. Maka melalaikan ketaatan padaNya demi mengkhawatirkan apa yang sudah dijaminNya adalah kekeliruan berganda.

Tugas kita bukan mengkhawatirkan rizqi atau bermuluk cita memiliki; melainkan menyiapkan jawaban “Dari Mana” & “Untuk Apa” atas tiap karunia.

Betapa banyak orang bercita menggenggam dunia; dia alpa bahwa hakikat rizqi bukanlah yang tertulis dalam angka; tapi apa yang dinikmatinya.

Betapa banyak orang bekerja membanting tulangnya, memeras keringatnya; demi angka simpanan gaji yang mungkin esok pagi ditinggalkannya mati.

Maka amat keliru jika bekerja dimaknai mentawakkalkan rizqi pada perbuatan kita. Bekerja itu bagian dari ibadah. Sedang rizqi itu urusanNya.

Kita bekerja untuk bersyukur, menegakkan taat & berbagi manfaat. Tapi rizqi tak selalu terletak di pekerjaan kita; Allah taruh sekehendakNya.

Bukankah Hajar berlari 7x bolak-balik dari Shafa ke Marwa; tapi Zam-zam justru terbit di kaki Ismail, bayinya? Ikhtiar itu laku perbuatan. Rizqi itu kejutan.
Ia kejutan untuk disyukuri hamba bertaqwa; datang dari arah tak terduga. Tugas kita cuma menempuh jalan halal; Allah lah yang melimpahkan bekal.

Sekali lagi; yang terpenting di tiap kali kita meminta & Allah memberi karunia; jaga sikap saat menjemputnya & jawab soalanNya, “Buat apa?”

Betapa banyak yang merasa memiliki manisnya dunia; lupa bahwa semua hanya “hak pakai” yang halalnya akan dihisab & haramnya akan di’adzab.

Dengan itu kita mohon “Ihdinash Shirathal Mustaqim”; petunjuk ke jalan orang nan diberi nikmat ikhlas di dunia & nikmat ridhaNya di akhirat. Bukan jalannya orang yg terkutuk apalagi jalan orang yg tersesat.

Maka segala puji hanya bagi Allah; hanya dengan nikmatNya-lah maka kesempurnaan menjadi paripurna”.

“Maka nikmat Robbmu yg manakah yg kamu dustakan…”

 

ย PARADOKSAL ABU BAKAR DAN UMAR RA

Dari dulu saya sebenarnya bertanya-tanya, mengapa kisah hidup Abu Bakar jauh lebih sedikit yang kita temukan daripada kisah Umar?

Lalu, tiap membaca kisah mereka dari hadist, ada sensasi aneh dan unik yang muncul. Misalnya, saat kita membaca kisah Umar, beliau selalu tampil sebagai seorang yang kuat, tegas, dan cenderung keras.

Abu Bakar sebalknya, tidak menonjol dan tidak mau menonjol. Abu Bakar selalu meringkuk di pojokan dan tidak nyaman jika diminta tampil. Namun, saat ia tampil, jawaban dan tindakan-tindakannya membelalakkan mata.

Abu Bakar jelas adalah seorang phlegmatis murni. Jika ia tak harus muncul, ia takkan mau muncul. Ketika harus muncul, Abu Bakar pun bicara dengan kerendahan hati luar biasa. Kata-katanya singkat, tindak-tanduknya mencerminkan โ€œsiapa sih saya, bukan apa-apaโ€. Wajahnya merah saat dipuji. Ia tidak suka dipuji. Gambaran fisiknya pun makin menguatkan asumsi itu, โ€œkurus, tinggi, berkulit putih, terlihat ringkih, agak bungkuk, berjenggot putih, dan pendiamโ€, begitu gambaran umum fisik Abu Bakar.

Abu Bakar beramal dalam diam, tapi amalnya luar biasa. Amalnya adalah yang terbaik. Hanya beberapa amal yang sempat Umar pergoki. Namun, saat Umar berhasil โ€œmenangkap basahโ€, ia hanya bisa kicep melihat kualitas amal Abu Bakar.

“Sungguh, engkau telah membuat kesulitan tiap pemimpin yang menggantikanmu, wahai Abu Bakar”, keluh Umar. Umar memberikan pernyataan itu saat memergoki Abu Bakar tiap pagi datang ke rumah janda tua di pinggir Makkah. Abu Bakar memberishkan rumah janda tersebut dan memasakkan makanan untuknya. Ia mengurus janda itu tiap hari. Padahal, saat itu Abu Bakar adalah khalifah.

Begitu pula saat Nabi bertanya kala bincang setelah subuh. Saat ditanya siapa yang hari ini sudah bersedekah, menengok orang sakit, dan bertakziyah, tak ada satupun sahabat yang sudah melakukannya kecuali Abu Bakar. Ia mengangkat tangan, mengaku dalam malu, sementara sahabat lain terbengong.

Abu Bakar, jangan main-main. Masih jam 5 pagi dan Anda sudah bertakziyah, bersedekah, dan menjenguk orang sakit? Seperti apa Anda menjalani hari-hari Anda? Jam berapa Anda bangun? Dan Anda malu-malu dalam mengaku kepada nabi? Duh, apalah kami dibandingkan Anda.

Dengan karakter Abu Bakar yang seperti itu, wajar saja tak banyak kisah yang kita dapatkan.

Umar, dalam berbagai segi, adalah kebalikan Abu Bakar. Umar adalah potret sejati dari karakter Koleris murni. Keras, tegas, raksasa, pemaksa, dan cenderung keras. Fisik Umar digambarkan sebagai, โ€œtinggi-besar, berotot, botak, keras, kasar, pandangan matanya tajam, garang – semua orang takut padanyaโ€.

Kata-kata khas yang ia pakai kadang mirip preman pasar, โ€œpenggal saja!โ€, โ€œaku akan membunuhmu!โ€, โ€œkita harus melawan mereka!โ€, โ€œwahai Rasululah, kenapa kita harus takut kepada Quraisy?โ€

Kenyataannya, Umar memang mantan preman pasar Ukazh. Sebelum masuk Islam, ia adalah tukang berkelahi dan jagoan Ukazh.

Sikapnya yang berani mengambil resiko memang luar biasa. Dan seperti karakter Koleris lainnya, kita melihat seorang yang menonjol. Koleris banyak sekali mengambil inisiatif untuk perubahan – dan bagi mereka, itu adalah sesuatu yang biasa mereka lakukan. Saat kau menginginkan ketenangan, panggil phlegmatis. Namun, saat kau merasa buntu, panggil Koleris. Koleris akan memecahkan kebuntuan-kebuntuanmu dengan cepat.

Dan itu pula yang dilakukan Umar. Saat jamaah muslim ketakutan di Makkah, Umar mengajak mereka berthawaf dan sholat di Kaโ€™bah. Saat muslim yang lain hijrah diam-diam dalam malam, cuma Umar seorang yang menenteng pedang di bahunya sambil berteriak menantang di siang bolong, โ€œBagi yang mau menghadang aku untuk hijrah, silahkan!โ€ Tak ada satupun orang yang menghadang Umar.

Makanya, dengan karakter Umar yang seperti itu, kisah tentang Umar membanjiri sirah nabawiyah Islam. Tidak heran.

Namun, ada satu hal yang unik, dan ini membuat kekaguman saya bertambah-tambah. Saat memilih pemimpin di Tsaqifah, mereka tidak memilih pemimpin yang menonjol. Mereka memilih pemimpin yang terbaik.

 

ย RENUNGAN INDAH

1) Apa yang mau kita sombongkan; jika Imam An Nawawi menulis Syarah Shahih Muslim yang tebal itu sedang beliau tak punya Kitab Shahih Muslim?

2) Beliau menulisnya berdasar hafalan atas Kitab Shahih Muslim yang diperoleh dari Gurunya; lengkap dengan sanad inti & sanad tambahannya.

3) Sanad inti maksudnya; perawi antara Imam Muslim sampai RasuluLlah. Sanad tambahan yakni; mata-rantai dari An Nawawi hingga Imam Muslim.

4) Jadi bayangkan; ketika menulis penjabarannya, An Nawawi menghafal 7000-an hadits sekaligus sanadnya dari beliau ke Imam Muslim sekira 9-13 tingkat Gurunya; ditambah hafal sanad inti sekira 4-7 tingkat Rawi.

5) Yang menakjubkan lagi; penjabaran itu disertai perbandingan dengan hadits dari Kitab lain (yang jelas dari hafalan sebab beliau tak mendapati naskahnya), penjelasan kata maupun maksud dengan atsar sahabat, Tabi’in, & ‘Ulama; munasabatnya dengan Ayat & Tafsir, istinbath hukum yang diturunkan darinya; dan banyak hal lain lagi.

7) Hari ini kita menepuk dada; dengan karya yang hanya pantas jadi ganjal meja beliau, dengan kesulitan telaah yang tak ada seujung kukunya.

8) Hari ini kita jumawa; dengan alat menulis yang megah, dengan rujukan yang garing, & tak malu sedikit-sedikit bertanya pada Syaikh Google.

9) Kita baru menyebut 1 karya dari seorang ‘Alim saja sudah bagai langit & bumi rasanya. Bagaimana dengan kesemua karyanya yang hingga umur kita tuntaspun takkan habis dibaca?

10) Bagaimana kita mengerti kepayahan pada zaman mendapat 1 hadits harus berjalan berbulan-bulan?

11) Bagaimana kita mencerna; bahwa dari nyaris 1.000.000 hadits yang dikumpulkan & dihafal seumur hidup; Al Bukhari memilih 6000-an saja?

12) Atas ratusan ribu hadits yang digugurkan Al Bukhari; tidakkah kita renungi; mungkin semua ucap & tulisan kita jauh lebih layak dibuang?

13) Kita baru melihat 1 sisi saja bagaimana mereka berkarya; belum terhayati bahwa mereka juga bermandi darah & berhias luka di medan jihad.

14) Mereka kadang harus berhadapan dengan penguasa zhalim & siksaan pedihnya, si jahil yang dengki & gangguan kejinya. Betapa menyesakkan.

15) Kita mengeluh listrik mati atau data terhapus; Imam Asy Syafi’i tersenyum kala difitnah, dibelenggu, & dipaksa berjalan Shan’a-Baghdad.

16) Kita menyedihkan laptop yang ngadat & deadline yang gawat; punggung Imam Ahmad berbilur dipukuli pagi & petang hanya karena 1 kalimat.

17) Kita berduka atas gagal terbitnya karya; Imam Al Mawardi berjuang menyembunyikan tulisan hingga menjelang ajal agar terhindar dari puja.

18) Mari kembali pada An Nawawi & tak usah bicara tentang Majmu’-nya yang dahsyat & Riyadhush Shalihin-nya yang permata; mari perhatikan karya tipisnya; Al Arba’in. Betapa barakah; disyarah berratus, dihafal berribu, dikaji berjuta manusia & tetap menakjubkan susunannya.

19) Maka tiap kali kita bangga dengan “best seller”, “nomor satu”, “juara”, “dahsyat”, & “terhebat”; liriklah kitab kecil itu. Lirik saja.

20) Agar kita tahu; bahwa kita belum apa-apa, belum ke mana-mana, & bukan siapa-siapa. Lalu belajar, berkarya, bersahaja.
โœ (Ustadz. Salim A. Fillah)

R E J E K I

Supaya bisnis kita berkembang… Penghasilan kita bertambah Atau kehidupan lebih baik, maka syarat utamanya adalah perbaikan terhadap leadership kita sendiri.

Leadership itu perpaduan antara intelegensi yang terus berkembang dan Iman didalam dada yang lurus. Dengan keduanya, seseorang menjadi memiliki kemampuan untuk berkembang. Intelegensi tanpa iman, menyebabkan orang pintar tapi serakah. Begitu pula sebaliknya, banyak yang imannya baik, tapi intelegensi nya tidak di tambah, maka hanya jadi nya spt sebagian besar orang islam yang islam nya bagus tapi kehidupan nya biasa saja.

Bukan hanya dalam hal bisnis dan ekonomi, dalam masyarakat,leadership sangat penting.

Rejeki tidak akan diberikan Allah kepada kita jika leadership kita kurang, Rejeki itu bagian dari ujian dan Allah tidak akan memberikan ujian melebihi kemampuan leadership kita.

Jangn lewatkan hari2 kita dengan sia2, setiap saat selalu baca buku2 yang berhubungan dengan kehidupan da kebutuhan hidup kita, bertemu dengan orang2 yang leadership nya bagus,yang paduan intelegensi dan iman nya baik, dengan begitu kemampuan kita akan berkembang, kapasitas akan naik, dan rejeki dari Allah pun akan diperbesar sesuai dengan kapasitas kita.

Dalam sejarah kehidupan,kita telah menyaksikan pemimpin2 besar yang hebat dan jatuh dan bangkrut karena keserakahan. Ada presiden yang memimpin sedikit tapi ingin jadi presiden selamanya karena serakah, akhirnya jatuh juga. Ada pengusaha yang mau nya untung besar, akhirnya keserakahan mendorong untuk berbuat curang dan pada akhirnya hidup tanpa keberkahan, ada pejabat yang sudah di gaji besar, tapi serakah membuatnya mengambil jalan korupsi uang rakyat dan mengakhiri sisa hidupnya di penjara. Tidak ada orang lain yang akan menjatuhkan kehidupan kita, kecuali keserakahan yang disebabkan oleh Iman yang tidak lurus. Bahkan dunia ini dirusak oleh kumpulan orang2 yang sama sama serakah menguras dan menghacurkan dengan motif ekonomi.

Mengapa sering kali kita mendengar sedekah bisa membuat Kaya, kenapa sedekah? Karena sedekah itu lawan nya serakah. Dengan sedekah, kita memberikan ruang di dalam hati kita untuk berbagi. Dengan sedekah, Allah menguji apakah kita termasuk serakah atau tidak. Allah uji keimanan kita dengan sedekah, apakah iman atau serakah. Jika iman adanya, maka kita memenuhi syarat untuk Kaya, karena punya leadership.

Maka mari kita rajin sedekah, untuk menguras sedikit demi sedikit keserakahan yang hinggap di hati. Pernah seorang sahabat bertanya kepada Abd bin Auf kenapa dia Kaya, jawabannya adalah karena dia selalu mensyukuri untung meskipun sedikit. Itu tanda Iman, lawannya adalah serakah. Yang tidak bersyukur atas sedikitnya untung, selalu ingin lebih banyak dan akhirnya menghalalkan segala cara karena serakah dan pada akhirnya menghancurkan kehidupannya.

Namun Iman saja tidak cukup, untuk memiliki leadership juga harus punya intelegensi, kemampuan. Kalau dalam konteks bisnis maka harus punya intelegensi dan kemampuan tentang bisnis. Ada ayat yang menceritakan bahwa sedekah akan mendatangkan rejeki, namun kita harus melihat juga ayat lainnya, bahwa rejeki yang juga berupa ujian itu berbanding lurus dengan kemampuan seseorang. Jangan sepenggal2 mengambil ayat, artinya tidak serta merta sedekah akan langsung membuat orang sejahter, banyak orang yang sudah sering sedekah tapi belum ada perubahan dalam hidupnya, karena syarat lainnya tentang kemampuan/intelegensi nya belum terpenuhi.

Itulah mengapa rejeki seseorang banyak atau sedikit, berbanding lurus dengan leadership. Pada akhirnya, tidak usah khawatir dengan rejeki, sudah diatur oleh Allah.khawatir saja dengan sikap kita, khawatir saja kalau kita tidak baik imannya,khawatir saja kalau jangan jangan kita punya bibit keserakahan, khawatir saja kalau kita tidak pantas mendapatkan rejeki yang banyak dari Allah.

Rejeki akan mengikuti,.. Rejeki hanya efek dari leadership kita. Selalu belajar dan berkumpul dalam iman…. semangat.

Semoga kita semua banyak rejekinya.

By: Fitra Jaya Saleh

TANDA HATI SUDAH TERPAUT DUNIA

1. Anda tdk bersiap-siap saat Sholat tiba
2. Anda melalui hari ini tanpa sedikitpun membuka lembaran AlQur’an krn Anda terlalu sibuk
3. Anda sgt perhatian dng omongan org lain tentang diri Anda
4. Anda selalu berfikirย  setiap waktu bgimana caranya agar harta Anda semakin bertambah
5. Anda marah ktk ada org yg memberi nasihat bhw perbuatan yg Anda lakukan adalah Haram
6. Anda terus menerus menunda utk berbuat baik. “Aku akan mengerjakannya besok, nanti dan seterusnya
7. Anda selalu mengikuti perkembangan Gadget terbaru dan selalu berusaha memilikinya
8. Anda sgt tertarik dng kehidupan Selebriti
dan kagum dng kehidupan org-org kaya
9. Anda ingin selalu menjadi pusat perhatian org dan selalu bersaing utk meraih cita-cita Duniawi
10. Anda selalu merasa haus akan kekuasaan dan kedigjayaan dlm hidup dan perasaan itu tdk dpt dibendung
11. Anda merasa tertekan saat gagal meraih sesuatu dan tdk merasa bersalah saat melakukan dosa-dosa kecil
12. Anda tdk mampu menghentikan perbuatan Haram apalagi mau ber-Taubat kpd Allah
13. Anda tdk mampu berbuat sesuatu yg di Ridhoi Allah hanya krn hal itu bisa mengecewakan org lain
14. Anda merencanakan kehidupan hingga jauh kedepan dan menjadikan aktivitas belajar Agama hanya sebagai pengisi wkt luang saja setlh sibuk berkarir
15. Anda memiliki teman dan kerabat yg kebanyakan tdk bisa mengingatkan Anda kpd Allah sehingga melalui hari-hari ini tanpa sedikitpun terbersit memikirkan Kematian
16. Anda merasa sgt malas dan berat utk beribadah apalagi memikirkan Kehidupan Akherat
17. Anda sgt senang dng Life style Konsumtif dan foya-foya dan senang berkunjung kenegeri-negeri Kafir
18. Anda meyakini bhw memakan harta Riba adalah satu-satunya cara agr ttp bertahan ditengah kesulitan ekonomi
19. Anda ingin menikmati hidup ini sepuasnya dan sangat perhatian dng penampilan fisik Anda.
20. Anda sgt yakin bhw Hari Kiamat msh lama dtgnya dan ingin semua yg Anda harapkan terkabul
21. Anda ikut menguburkan jenazah org lain tp sama sekali tdk memetik pelajaran dari kematiannya
22. Anda tdk pernah berfikir bhw hari ini bisa jadi hari terakhir Anda hidup didunia dan mengerjakan Sholat tergesa-gesa sebagai suatu keterpaksaan saja
23. Anda merasa mendpt ketenangan hidup dari kemewahan yg Anda miliki tanpa mengingat Allah, namun Anda berdoa supaya masuk Surga
Semoga bermanfaat
USTADZ BUYA MUH.NURMAN

INTERAKSI SOSIAL LANDAK

Sesama Hewan Landakย  tidak mungkin saling merapat satu dengan lainnya.
Duri duri tajam yg mengitari tubuhnya adalah penghalang utama mereka untuk melakukan hal di atas. Bahkan kepada anak kandungnya sendiri….

Ketika musim dingin tiba, membawa hembusan badai salju susul menyusul, serta cuaca dingin yg menggigit tulang, dalam kondisi kritis seperti ini, para landak itu terpaksa saling merapat satu dengan lainnya, demi menghangatkan tubuh2 nya meski mereka harus berjuang menahan perih dan sakitnya duri2 landak lain yg menusuk,ย  melukai kulit2 mereka.

Jika sekawanan landak itu telah merasakan sedikit kehangatan, segera saja mereka saling menjauh, namun jikaย  rasa dingin kembali merasuk ke dalam tubuh mereka, mereka akan segera merapat lagi… dan demikianlah seterusnya.
sepanjang malam, landak2 itu disibukan oleh kegiatan saling menjauh dan saling mendekat.

Merapat terlalu lama akan menimpakan atas mereka benyak luka. Sementara jika mereka saling menjauh dalam waktu yg lama justru bisa saja rasa dingin menewaskan mereka.

Demikianlah keadaan kita manusia dalam hubungan interaksi sosial antara sesama kita dalam hidup ini, tentu tak seorang manusiapun terbebas dari duri2 (kesalahan2) yg mengitari dirinya, demikian halnya org lain…

Tentu mereka sama sekali tidak akan dapat merasakan kehangatan jika mereka tidak rela bersabar menanggung perihnya duri2 (kesalahan) org lain pada saat saling merapat.

Oleh karena itulah:

Siapa saja yg hendak mencari sahabat tanpa kesalahan, niscaya ia akan hidup sebatang kara.

Dan barang siapa yg ingin mencari pendamping hidup sempurna tanpa kekurangan, niscaya ia akan hidup membujang.

Dan barang siapa yg berusaha mencari saudara tanpa problema, niscaya ia akan hidup dalam pencarian yg tiada akhirnya.

Barang siapa yg hendak mencari kerabat yg ideal dan sempurna, niscaya ia akan lalui seluruh hidupnya dalam permusuhan.

Maka, bersabarlah menanggung perihnya kesalahan orang lain, agar kita dapat mengembalikan keseimbangan dalam hidup ini.

Camkanlah ….jika engkau ingin hidup bahagia, jangan menafsirkan segala sesuatu dg sudut pandang negatip.

Sebab jika seseorang jeli meneliti asal usul berlian, ia akan mendapti ternyata berlian itu bermula dari bongkahan batu hitam.
***

Diterjemahkan dari faedah yg dishare oleh Syekh Abu Muhammad as – Sulmiy -hafizhohullah –
Diterjemahkan oleh akhukum Fadlan Akbar, Lc

HASUTAN YANG TERSEMBUNYI (KADER NGANGGUR)

Seolah-olah inilah rahasia yang tersembunyi dalam apa yang ditegaskan al-Qurโ€™an tentang perpecahan kaum Muslimin dan percekcokan yang terjadi sesama mereka, apabila mereka meninggalkanย jihad fi sabilillahย (dengan makna dan cakupannya yang luas -red). Karena sesungguhnyaย jihadย dapat mengalihkan potensi mereka pada jalan-jalan kebaikan. Namun jika jihad ditinggalkan, maka tindakan ini akan menyebabkan hancurnya kekuatan, sebagaimana firman Allah swt:

โ€œJika kamu tidak berangkat untuk berperang, niscaya Allah menyiksa kamu dengan siksaan yang pedih dan diganti-Nya kamu dengan kaum yang lainโ€.(at-Taubah :39)

Pada ayat ini tersirat makna halus tentang hikmah jihad.

Ibnu Taimiyah berkata tentang tafsir ayat ini:

โ€œKadangkala siksaan datang dari Allah, dan kadang kala melalui tangan manusia. Apabila manusia meninggalkan jihad fi sabilillah, maka bisa jadi Allah akan menguji manusia dengan cara menimpakan permusuhan sesama mereka sehingga terjadilah kekacauan ditengah kehidupan mereka sebagaimana kenyataan yang sering kita lihat. Sebenarnya apabila umat telah sibuk berjihad fi sabilillah, maka Allah akan mempersatukan hati mereka dan menjadikan potensi kekerasan yang ada pada mereka terarah kepada musuh mereka dan musuh Allah. Akan tetapi apabila mereka tidak mau berjuang di jalan Allah, maka Allah akan mengazab mereka dengan cara membuat mereka berpecah belah, sehingga mereka saling bermusuhanโ€.

Para pujangga tempo dulu pernah berkata:

ุงูŽู„ู’ุนูŽุณู’ูƒูŽุฑู ุงู„ู‘ูŽุฐูู‰ ุชูŽุณููˆู’ุฏูู‡ู ุงู„ู’ุจูŽุทูŽุงู„ูŽุฉู ูŠูุฌููŠู’ุฏู ุงู„ู’ู…ูุดูŽุงุบูŽุจูŽุงุชู

โ€œPasukan yang tidak punya tugas, sangat potensial membuat kegaduhanโ€.

(pasukan yang tidak punya tugas, kader yang nganggur, seperti air yang menggenang, jadi sumber penyakit. seperti kata Imam Syafii “Air yang tergenang dalam diamnya, akan tercemar lalu membusuk.” -red)

Sesungguhnya hasutan atau provokasi setan akan muncul pada bidang-bidang yang mengalami kelesuan. Walaupun Allah telah menyelamatkan orang-orang yang sholat dari penyembahan terhadap setan, namun Allah tetap memberi peluang bagi setan untuk menghasut. Sebagaimana disabdakan oleh Rasulullah saw:

โ€œSesungguhnya setan sudah berputus asa untuk menjadikan orang-orang yang sholat (umat Islam) menyembahnya disemenanjung Arabia, akan tetapi ia tidak putus asa menghasut merekaโ€.

Setan tidak mengatakan, “Ini hasutan dan saya adalah setan”. Akan tetapi ia akan menyamar seperti orang yang zuhud dan ahli ibadah. Ia akan berkata dengan fasih seperti seorang penasehat yang tulus. Bila ia telah berhasil menipu, mengacaukan dan memecah belah, maka ia akan lari sambil terbahak-bahak, sedang mereka menangis.

Itulah metode yang selalu digunakan setan sebagaimana dikatakan oleh Imam Al Ghozali:

โ€œ Dia (setan) akan mengemas dan menyuguhkan keburukan dalam bentuk kebaikan sehingga sulit membedakannya. Kebanyakan hamba Allah binasa dengan hal seperti iniโ€.
___
*dinukil dari kitab “Al-Awaiq” Muhammd Ahmad Ar-Rasyid, qiyadah IM.
(Buku diterjemahkan Robbani Press dengan judul “Hambatan-Hambatan Dakwah”, cetakan pertama 2002)

FASTABIQUL KHOIROT

Pernahkah saat kita mengendarai mobil atau motor, lalu ada kendaraan lain yang secara spesifikasi berada dibawah spesifikas i kendaraan kita tiba2 menyalip?

Tentu pernah, lalu bagaimana mungkin dia menyalip kita?

Yang pertama, mungkin karena kita memang lagi santai sehingga dengan mudah kendaraan2 lain menyalip kita. Kendaraan kita bisa saja memiliki top speed 240kmh, namun kita cuman jalan 40kmh saja. Sehingga sepeda motor honda 70 pun bisa menyalip kita dengan mudah

Yang kedua mungkin kita sudah cukup maksimal memacu kendaraan kita, namun ternyata kendaraan lain memiliki driver yang cukup handal atau malah bisa dibilang nekat.
Yang ketiga, mungkin kita memang sudah maksimal, namun ketika kita mengejar kendaraan lain sering terjadi hal-hal yg diluar kekuasaan kita, seperti tiba2 ada lampu merah, atau kereta api yang melintas, atau ada kendaraan lain yg menutupi jalur kita.

Dan yang keempat adalah kombinasi dari dua atau lebih kemungkinan2 diatas.

Lalu pernahkah kita melihat orang lain yang secara ‘spesifikasi’ berada dibawah kita namun mereka lebih berhasil daripada kita? Baik dalam urusan dunia maupun amalan2 sholih yg telah mereka lakukan? Ooohhh banyak bukan? Bagaimana mungkin mereka lebih berhasil daripada kita?

Yang pertama, mungkin kita memang terlalu santai. Di saat yang lain sedang ‘ngebut’ mengejar targetnya, kita berleha-leha dan bermalas-malasan. Di saat yang lain yg mungkin sudah tua/sepuh bangun pagi, shubuh berjamaah, kita malah asyik tidur. Padahal spesifikasi tubuh kita memungkinkan untuk bangun shubuh dan sholat berjamaah, bahkan memungkinkan bangun lebih awal dari itu dibanding orang yang sudah sepuh tsb. Demikian juga dalam urusan dunia, di saat yg lain sibuk merencanakan targetnya, mengeksekusi rencananya, mengevaluasi kinerjanya, dan membuat perubahaan2 agar semua berjalan sesuai rencana hidupnya, lalu apa yg kita lakukan saat itu? Nyantai-nyantai saja…, lalu bilang, “Yah saya ngikut saja kemana air mengalir?” Betapa kita tidak punya prinsip dan tujuan hidup.

Yang kedua, mungkin kita sudah cukup maksimal berupaya, namun ternyata masih saja ada orang lain yg lebih ‘nekat’ dan ‘berani’ dari kita. Kita mungkin telah sibuk menjalankan ibadah2 wajib kita, disaat orang lain yg secara ‘spesifikasi tubuh’ tidak lebih baik dari kita malah sudah disibukkan dgn ibadah2 sunnahnya.

Yang ketiga, mungkin kita sudah melakukan yang terbaik, namun ternyata takdir berkata lain. Mungkin kita sudah berniat melakukan ibadah, namun tiba2 kita sakit. Mungkin kita sudah cukup maksimal bercocok tanam, namun banjir menghancurkan sawah ladang kita. All you have to do: just pray and be patient.

Penutup:
Sebagaimana kendaraan lain dgn spesifikasi lebih rendah bisa saja menyalip kendaraan kita, maka sejatinya kita masih punya peluang utk menyalip kendaraan dgn spesifikasi yg lebih tinggi dibanding kendaraan kita. Atau mungkin kita sudah cukup puas dgn berjalan pada kecepatan 60kmh meski kendaraan kita memiliki top speed 240kmh

Senin, 5 januari 2015
Nggedabrus in the Morning
Wendi Junaidi

KETIKA MARAH DENGAN ISTRIMU, PANDANGI DIA KETIKA TIDUR

โ€œAssalaamuโ€™alaikumโ€ฆ!โ€ Ucapnya lirih saat memasuki rumah.
Tak ada orang yang menjawab salamnya. Ia tahu istri dan anak-anaknya pasti sudah tidur. Biar malaikat yang menjawab salamku,โ€ begitu pikirnya. Melewati ruang tamu yang temaram, dia menuju ruang kerjanya. Diletakkannya tas, ponsel dan kunci-kunci di meja kerja. Setelah itu, barulah ia menuju kamar mandi untuk membersihkan diri dan berganti pakaian.
Sejauh ini, tidak ada satu orang pun anggota keluarga yang terbangun. Rupanya semua tertidur pulas. Segera ia beranjak menuju kamar tidur. Pelan-pelan dibukanya pintu kamar, ia tidak ingin mengganggu tidur istrinya.

Benar saja istrinya tidak terbangun, tidak menyadari kehadirannya. Kemudian Amin duduk di pinggir tempat tidur. Dipandanginya dalam-dalam wajah Aminah, istrinya. Amin segera teringat perkataan almarhum kakeknya, dulu sebelum dia menikah. Kakeknya mengatakan,
Jika kamu sudah menikah nanti, jangan berharap kamu punya istri yang sama persis dengan maumu.
Karena kamupun juga tidak sama persis dengan maunya.
Jangan pula berharap mempunyai istri yang punya karakter sama seperti dirimu. Karena suami istri adalah dua orang yang berbeda.
Bukan untuk disamakan tapi untuk saling melengkapi.
Jika suatu saat ada yang tidak berkenan di hatimu, atau kamu merasa jengkel, marah, dan perasaan tidak enak yang lainnya, maka lihatlah perangai baik lainnya yang ada apa istrimu, perhatikanlah ketika istrimu tidur….

โ€œKenapa Kek, kok waktu dia tidur?โ€ tanya Amin kala itu.
โ€œNanti kamu akan tahu sendiri,โ€ jawab kakeknya singkat.

Waktu itu, Amin tidak sepenuhnya memahami maksud kakeknya, tapi ia tidak bertanya lebih lanjut, karena kakeknya sudah mengisyaratkan untuk membuktikannya sendiri.

Malam ini, ia baru mulai memahaminya. Malam ini, ia menatap wajah istrinya lekat-lekat. Semakin lama dipandangi wajah istrinya, semakin membuncah perasaan di dadanya. Wajah polos istrinya saat tidur benar-benar membuatnya terkesima. Raut muka tanpa polesan, tanpa ekspresi, tanpa kepura-puraan, tanpa dibuat-buat. Pancaran tulus dari kalbu. Memandaginya menyeruakkan berbagai macam perasaan.
Ada rasa sayang, cinta, kasihan, haru, penuh harap dan entah perasaan apa lagi yang tidak bisa ia gambarkan dengan kata-kata. Dalam batin, dia bergumam,

โ€œWahai istriku, engkau dulu seorang gadis yang leluasa beraktifitas, banyak hal yang bisa kau perbuat dengan kemampuanmu. Aku yang menjadikanmu seorang istri. Menambahkan kewajiban yang tidak sedikit. Memberikanmu banyak batasan, mengaturmu dengan banyak aturan. Dan aku pula yang menjadikanmu seorang ibu. Menimpakan tanggung jawab yang tidak ringan. Mengambil hampir semua waktumu untuk aku dan anak-anakku.

Wahai istriku, engkau yang dulu bisa melenggang kemanapun tanpa beban, aku yang memberikan beban di tanganmu, dipundakmu, untuk mengurus keperluanku, guna merawat anak-anakku, juga memelihara rumahku. Kau relakan waktu dan tenagamu melayaniku dan menyiapkan keperluanku. Kau ikhlaskan rahimmu untuk mengandung anak-anakku, kau tanggalkan segala atributmu untuk menjadi pengasuh anak-anakku, kau buang egomu untuk menaatiku, kau campakkan perasaanmu untuk mematuhiku.

Wahai istriku, dikala susah, kau setia mendampingiku. Ketika sulit, kau tegar di sampingku. Saat sedih, kau pelipur laraku. Dalam lesu, kau penyemangat jiwaku. Bila gundah, kau penyejuk hatiku. Kala bimbang, kau penguat tekadku. Jika lupa, kau yang mengingatkanku. Ketika salah, kau yang menasehatiku.

Wahai istriku, telah sekian lama engkau mendampingiku, kehadiranmu membuatku menjadi sempurna sebagai laki-laki. Lalu, atas dasar apa aku harus kecewa padamu?
Dengan alasan apa aku perlu marah padamu?
Andai kau punya kesalahan atau kekurangan, semuanya itu tidak cukup bagiku untuk membuatmu menitikkan airmata. Akulah yang harus membimbingmu. Aku adalah imammu, jika kau melakukan kesalahan, akulah yang harus dipersalahkan karena tidak mampu mengarahkanmu. Jika ada kekurangan pada dirimu, itu bukanlah hal yang perlu dijadikan masalah. Karena kau insa [truncated by WhatsApp]

 

ย 7 MACAM PERSAHABATAN, 1 SAMAPAI AKHIRAT

1. “Ta’aruffan” , adalah persahabatan yg terjjm alin krn pernah berkenalan secara kebetulan, seperti pernah bertemu di kereta api, halte, rumah sakit, kantor pos, ATM, bioskop dan lainnya.

2. “Taariiihan”, adalah persahabatan yg terjalin krn faktor sejarah, misalnya teman sekampung, satu almamater, pernah kost bersama, diklat bersama dan sebagainya.

3. “Ahammiyyatan”, adlh persahabatan yg terjalin krn faktor kepentingan tertentu, seperti bisnis, politik, boleh jadi juga karena ada maunya dan sebagainya.

4. “Faarihan”, adlh persahabatan yg terjalin karena faktor hobbi, seperti teman futsal, badminton, berburu, memancing, dan sebagainya.

5. “Amalan”, adlh ย persahabatan yg terjalin karena satu profesi, misalnya sama-sama dokter, guru, dan sebagainya.

6. “Aduwwan”, adlh seolah sahabat tetapi musuh, didepan seolah baik tetapi sebenarnya hatinya penuh benci, menunggu, mengincar kejatuhan sahabatnya, “Bila engkau memperoleh nikmat, ia benci, bila engkau tertimpa musibah, ia senang” (QS 3:120).
Rasulullah mengajarkan doa”, Allahumma ya Allah selamatkanlah hamba dari sahabat yg bila melihat kebaikanku ia sembunyikan, tetapi bila melihat keburukanku ia sebarkan.”

7. “Hubban Iimaanan”, adlh sebuah ikatan persahabat yg lahir batin, tulus saling cinta & sayang krn ALLAH, saling menolong, menasehati, menutupi aib sahabatnya, memberi hadiah, bahkan diam2 dipenghujung malam, ia doakan sahabatnya.
Boleh jadi ia tidak bertemu tetapi ia cinta sahabatnya krn Allah Ta’ala.

Dari ke 7 macam persahabatan diatas, 1 – 6 akan sirna di Akhirat. yg tersisa hanya ikatan persahabatan yg ke 7, yaitu persahabatan yg dilakukan krn Allah (QS 49:10),
“Teman2 akrab pada hari itu (Qiyamat) menjadi musuh bagi yg lain, kecuali persahabatan krn Ketaqwaan” (QS 43:67). Selalu saling mengingatkan dlm kebaikan dan kesabaran..
Ya Allah jadikan kami di group ini menjadi sahabat dalam ketakwaan…Allahumma aamiin3x…

 

13 KATA โ€œJANGAN MENUNGGUโ€

1. Jangan menunggu bahagia baru tersenyum.. tp tersenyum- lah, maka kamu akan bahagia.

2. Jangan menunggu kaya baru bersedekah.. tapi bersedekahlah, maka kamu akan semakin kaya.

3. Jangan menunggu termotivasi baru bergerak.. tp bergeraklah, maka kamu akan termotivasi.

4. Jangan menunggu dipeduli-kan orang baru kamu peduli.. tp pedulilah dg orang lain!! Maka kamu akan dipedulikan..

5. Jangan menunggu orang memahami kamu baru kamu memahami dia.. tp pahamilah orang itu, maka orang itu akan paham kepadamu.

6. Jangan menunggu terinspirasi baru menulis.. tp menulislah, maka inspirasi akan hadir dlm tulisanmu.

7. Jangan menunggu projek baru bekerja.. tp bekerjalah, maka projek akan menunggumu.

8. Jangan menunggu dicintai baru belajar mencintai.. tp belajarlah mencintai, maka kamu akan dicintai.

9. Jangan menunggu banyak uang baru hidup tenang.. tp hiduplah dg tenang. Percayalah bukan sekadar uang yg datang tapi juga rezeki yg lainnya.

10. Jangan menunggu contoh baru bergerak mengikuti.. tp bergeraklah, maka kamu akan menjadi contoh yg diikuti.

11. Jangan menunggu sukses baru bersyukur.. tp bersyukurlah, makaย  kesuksesan-mu akan bertambah..

12. Jangan menunggu bisa baru melakukan.. tp lakukanlah..!! Maka kamu pasti bisa..!!

13. Jangan menunggu waktu luang untuk membaca Al Qur-an.. tapi luangkan waktu untuk membaca Alqur’an..

โ™ฅDanโ€ฆ Jangan menunggu lama-lama untuk membagikan tulisan ini kpd semua yg anda cintai.. agar kita selalu mendapat Rahmat Syafa’at & Berkah dr berbagi ..!!! ย ย  ุงู…ูŠู†… ูˆูŽ ุงู ู†ู’ ุดูŽุข ุกูŽ ุงู„ู„ู‘ู‡ูย  ูŠูŽุง ุฑูŽ ุจู‘ูŽ ุงู„ุนูŽู€ู€ู€ุงู„ูŽู…ููŠู’ู†

HAKIKAT RIZQI & UNTUK APA DIGUNAKAN?

“Mungkin kau tak tahu di mana rizqimu. Tapi rizqimu tahu di mana engkau. Dari langit, laut, gunung, & lembah; Rabb memerintahkannya menujumu.

Allah berjanji menjamin rizqimu. Maka melalaikan ketaatan padaNya demi mengkhawatirkan apa yang sudah dijaminNya adalah kekeliruan berganda.

Tugas kita bukan mengkhawatirkan rizqi atau bermuluk cita memiliki; melainkan menyiapkan jawaban “Dari Mana” & “Untuk Apa” atas tiap karunia.

Betapa banyak orang bercita menggenggam dunia; dia alpa bahwa hakikat rizqi bukanlah yang tertulis dalam angka; tapi apa yang dinikmatinya.

Betapa banyak orang bekerja membanting tulangnya, memeras keringatnya; demi angka simpanan gaji yang mungkin esok pagi ditinggalkannya mati.

Maka amat keliru jika bekerja dimaknai mentawakkalkan rizqi pada perbuatan kita. Bekerja itu bagian dari ibadah. Sedang rizqi itu urusanNya.

Kita bekerja untuk bersyukur, menegakkan taat & berbagi manfaat. Tapi rizqi tak selalu terletak di pekerjaan kita; Allah taruh sekehendakNya.

Bukankah Hajar berlari 7x bolak-balik dari Shafa ke Marwa; tapi Zam-zam justru terbit di kaki Ismail, bayinya? Ikhtiar itu laku perbuatan. Rizqi itu kejutan.
Ia kejutan untuk disyukuri hamba bertaqwa; datang dari arah tak terduga. Tugas kita cuma menempuh jalan halal; Allah lah yang melimpahkan bekal.

Sekali lagi; yang terpenting di tiap kali kita meminta & Allah memberi karunia; jaga sikap saat menjemputnya & jawab soalanNya, “Buat apa?”

Betapa banyak yang merasa memiliki manisnya dunia; lupa bahwa semua hanya “hak pakai” yang halalnya akan dihisab & haramnya akan di’adzab.

Dengan itu kita mohon “Ihdinash Shirathal Mustaqim”; petunjuk ke jalan orang nan diberi nikmat ikhlas di dunia & nikmat ridhaNya di akhirat. Bukan jalannya orang yg terkutuk apalagi jalan orang yg tersesat.

Maka segala puji hanya bagi Allah; hanya dengan nikmatNya-lah maka kesempurnaan menjadi paripurna”.

“Maka nikmat Robbmu yg manakah yg kamu dustakan…”

TUJUH INDIKATOR KEBAHAGIAAN DI DUNIA

1. QOLBUN SYAKIRUN (hati yg selalu bersyukur). Artinya selalu menerima apa adanya (qona’ah), sehingga tidak ada ambisi yang berlebihan, tidak ada stress, inilah nikmat bagi hati yang selalu bersyukur.(QS 13:28, 2:152, 16:18, 34:14, 55:13, 14:7)

2. AL-AZWAJU SHALIHAH (pasangan hidup yang sholeh). Pasangan hidup yang sholeh akan menciptakan, suasana rumah dan keluarga yg sholeh pula(QS 51:49, 17:32, 24:32, 24:26)

3. AL-AULADUL ABRAR (anak yg sholeh/sholehah). Do’a anak yg sholeh kepada orang tuanya dijamin dikabulkan Allah SWT, berbahagialah orang tua yang memiliki anak sholeh/sholehah.(QS 17:23, 31:14, 46:15, 29:8, 25:74)

4. AL-BAIATU SHOLIHAH (lingkungan yg kondusif untuk iman kita). Rasulullah menganjurkan kita untuk selalu bergaul dengan orang-orang sholeh yang selalu mengajak kepada kebaikan dan mengingatkan bila kita salah.(QS 4:69, 51:55, 26:214, 5:2)

5. AL-MALUL HALAL (harta yang halal). Bukan banyaknya harta tapi halalnya harta yang dimiliki. Harta yang halal akan menjauhkan setan dari hati. Hati menjadi bersih, suci dan kokoh sehingga memberi ketenangan dalam hidup. Berbahagialah orang yang selalu dengan teliti menjaga kehalalan hartanya.(QS 2:267, 43:36-37, 2:269, 2:155)

6. TAFAKUH FID-DIEN (semangat untuk memahami agama). Dengan belajar ilmu agama, akan. semakin cinta kepada agama dan semakin tinggi cintanya kepada Allah SWT dan Rasulnya. Cinta inilah yang akan memberi cahaya bagi hatinya.(QS 45:20, 3:138, 5:16, 4:174, 2:269)

7. UMUR YANG BAROKAH
Artinya umur yang semakin tua semakin sholeh, setiap detiknya diisi dengan amal ibadah. Semakin tua semakin rindu untuk bertemu dengan Sang Pencipta. Inilah semangat hidup orang2 yang barokah umurnya. (QS 2:96, 35:37, 36:68, 225).

Semoga kita semua dikaruniai kebahagiaan di dunia dan di akhirat.
Aamiinn ya Rabbal Alamin.

 

“RENUNGAN PAGI” 1

Jika semua yang kita kehendaki terus kita MILIKI, darimana kita belajar IKHLAS
Jika semua yang kita impikan segera TERWUJUD, darimana kita belajar SABAR

Jika setiap doโ€™a kita terus DIKABULKAN, bagaimana kita dapat belajar IKHTIAR
Seorang yang dekat dengan ALLAH , bukan berarti tidak ada air mata

Seorang yang TAAT pada ALLAH, bukan berarti tidak ada KEKURANGAN
Seorang yang TEKUN berdoโ€™a, bukan berarti tidak ada masa masa SULIT

Biarlah ALLAHย  yang berdaulat sepenuhnya atas hidup kita, karena ALLAH TAHU yang tepat untuk memberikan yang TERBAIK
Ketika kerjamu tidak dihargai, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KEIKHLASAN

Ketika usahamu dinilai tidak penting, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KESABARAN
Ketika hatimu terluka sangat dalam, maka saat itu kamu sedang belajar tentang MEMAAFKAN

Ketika kamu lelah dan merasa kecewa, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KESUNGGUHAN
Ketika kamu merasa sepi dan sendiri, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KETANGGUHAN

Ketika kamu harus membayar biaya yang sebenarnya tidak perlu kau tanggung, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KEMURAH โ€“ HATIAN

Tetap semangatโ€ฆ.
Jaga keikhlasan….
Tetap sabarโ€ฆ.
Tetap tersenyumโ€ฆ..

Karena kamu sedang menimba ilmu di UNIVERSITAS KEHIDUPAN
ALLOH…menaruhmu di โ€œtempatmuโ€ yang sekarang, bukan karena โ€œKEBETULANโ€โ€ฆ

Orang yang HEBAT tidak dihasilkan melalui kemudahan, kesenangan, dan kenyamanan
MEREKA di bentuk melalui KESUKARAN, TANTANGAN & AIR MATAโ€ฆโ€ฆ

Ya Allah, kuatkan kami yang lemah ini untuk Istiqomah di jalan-Mu hingga maut menjemput….
ุขู…ูŠู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู† ูŠูŽุง ุฑูŽุจู‘ูŽ ุงู„ุนูŽุงู„ูŽู…ููŠู†ู’

NOTE :
Mari terus sebarkan kebaikan. Kita tidak pernah tahu berapa banyak orang yg mendapatkan hidayah dengan sedikit langkah yg kita lakukan…

 

“RENUNGAN PAGI”2

Jika semua yang kita kehendaki terus kita MILIKI, darimana kita belajar IKHLAS
Jika semua yang kita impikan segera TERWUJUD, darimana kita belajar SABAR

Jika setiap doโ€™a kita terus DIKABULKAN, bagaimana kita dapat belajar IKHTIAR
Seorang yang dekat dengan ALLAH , bukan berarti tidak ada air mata

Seorang yang TAAT pada ALLAH, bukan berarti tidak ada KEKURANGAN
Seorang yang TEKUN berdoโ€™a, bukan berarti tidak ada masa masa SULIT

Biarlah ALLAHย  yang berdaulat sepenuhnya atas hidup kita, karena ALLAH TAHU yang tepat untuk memberikan yang TERBAIK
Ketika kerjamu tidak dihargai, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KEIKHLASAN

Ketika usahamu dinilai tidak penting, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KESABARAN
Ketika hatimu terluka sangat dalam, maka saat itu kamu sedang belajar tentang MEMAAFKAN

Ketika kamu lelah dan merasa kecewa, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KESUNGGUHAN
Ketika kamu merasa sepi dan sendiri, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KETANGGUHAN

Ketika kamu harus membayar biaya yang sebenarnya tidak perlu kau tanggung, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KEMURAH โ€“ HATIAN

Tetap semangatโ€ฆ.
Jaga keikhlasan….
Tetap sabarโ€ฆ.
Tetap tersenyumโ€ฆ..
Karena kamu sedang menimba ilmu di UNIVERSITAS KEHIDUPAN
ALLOH…menaruhmu di โ€œtempatmuโ€ yang sekarang, bukan karena โ€œKEBETULANโ€โ€ฆ

Orang yang HEBAT tidak dihasilkan melalui kemudahan, kesenangan, dan kenyamanan
MEREKA di bentuk melalui KESUKARAN, TANTANGAN & AIR MATAโ€ฆโ€ฆ

Ya Allah, kuatkan kami yang lemah ini untuk Istiqomah di jalan-Mu hingga maut menjemput….
ุขู…ูŠู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู€ู† ูŠูŽุง ุฑูŽุจู‘ูŽ ุงู„ุนูŽุงู„ูŽู…ููŠู†ู’

NOTE :
Mari terus sebarkan kebaikan. Kita tidak pernah tahu berapa banyak orang yg mendapatkan hidayah dengan sedikit langkah yg kita lakukan…

 

BAHAGIA ITU SEDERHANA

Mendengar isteri cerewet di rumah, berarti aku masih punya keluarga yg mengasihi q
Mendengar suami masih mendengkur di sebelahku berarti aku masih punya suami.
Mendengar ayah dan ibu menegurku dengan tegas berarti aku masih punya ibu dan ayah yg mengasihku
Merasa letih dan jemu menasihati anak yang nakal & suka berdebat berarti aku masih punya anak untuk masa tua nanti.
Merasa letih setiap malam selepas penat bekerja, berarti aku mampu bekerja keras
Membersihkan piring dan gelas kotor setelah menerima tamu di rumah, itu berarti aku masih punya teman & kerabat.
Pakaianku sudah terasa agak sempit, itu berarti aku makan cukup & bahagia.
Mencuci dan menyetrika timbunan baju, itu berarti aku memiliki pakaian yng pantas.
Mendapatkan banyak tugas & pekerjaan itu berarti aku dipercayai dapat melakukannya.
Mendengar bunyi klakson & suara itu berarti aku masih bisa mendengar.
Akhirnya banyak hal yang dapat kita syukuri setiap hari.
Aku juga bersyukur mendapatkan pesan ini, karena secara tidak sadar akuย  memiliki teman yang peduli padaku.
Seseorang yang peduli tentang aku telah
mengirimkannya kepadaku.
Dan karena aku peduli tentangmu maka aku mengirimkannya juga kepadamu.
Berhenti mengeluh dan bersyukurlah. Bersyukur dalam setiap keadaan meski tak ada alasan untuk bersyukur sekalipun.
Ayo kita sama2 mencoba utk bersyukur walau diri ini selalu mengeluh tanpa berfikir hikmah di sebaliknya…
Semoga yang terima pesan ini selalu diberkati dengan kesehatan, kebahagiaan serta kesuksesan

Leave a comment